Kumpulan 5 Resep Telur Dadar untuk Sarapan, Bahannya Gampang dan Pasti Rasanya Super Enak

By Raka, Rabu, 4 November 2020 | 07:05 WIB
5 Resep Telur Dadar Enak (Sajian Sedap)

4. Telur Dadar Sambal Goreng Petai

Telur Dadar Sambal Goreng Petai

Durasi: 30 Menit

Sajian: 3 Porsi

Bahan:

4 butir telur ayam

1/4 sendok teh garam

1/4 sendok teh merica bubuk

4 buah cabai hijau besar, dipotong-potong

10 buah mata petai

1 buah tomat, dipotong-potong

1/2 sendok teh garam

1/2 sendok teh gula pasir

1 sendok teh asam jawa, dilarutkan dengan 2 sendok makan air

200 ml air

3 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu Halus:

4 buah cabai merah besar

6 butir bawang merah

2 siung bawang putih

Baca Juga: Resep Telur Dadar Tahu Lumat Enak Ini Tetap Juara Meskipun Dibuat dengan Sedikit Bahan

Cara Membuat Telur Dadar Sambal Goreng Petai:

1. Kocok lepas telur, garam, dan merica bubuk.

2. Tuang ke wajan datar. Masak sampai matang. Angkat. Potong-potong kotak.

3. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, cabai hijau, dan petai sampai harum.Tambahkan tomat. Aduk rata.

4. Masukkan garam dan gula pasir. Aduk rata. Tuang air. Masak sampai mendidih.

5. Masukkan potongan telur dadar. Aduk rata. Angkat.

NEXT: TELUR DADAR CABAI