Pantas Makan Sepuasnya Namun Tetap Langsing, Begini Trik 'Diet 1975' ala Perempuan Jepang, Bikin Awet Muda dan Panjang Umur!

By Sera B, Jumat, 27 November 2020 | 11:45 WIB
Perempuan Jepang menerapkan pola makan (Toru-Sanogawa)

Pantas Makan Sepuasnya Namun Tetap Langsing, Begini Trik 'Diet 1975' ala Perempuan Jepang, Bikin Awet Muda dan Panjang Umur!

Sajiansedap.com - Faktanya, jarang sekali ada perempuan Jepang yang gemuk lo, Saselovers!

Walaupun sering konsumsi makanan berbahan dasar mie dan nasi, pola makan orang Jepang membuat mereka anti gemuk.

Selain itu, pola makan wanita Jepang juga membuat mereka awet muda dan panjang umur.

Baca Juga: Pantas Berparas Bak Gadis di Usia 39 Tahun, Wulan Guritno Akui Pantang Konsumsi Makanan Ini Selama 5 Tahun

Baca Juga: Nikahi Brondong Sampai Turunkan Diet Ketat di Usia 40an, Begini 3 Tips Diet Muzdalifah yang Ternyata Nyiksa Banget!

Pasalnya, 1 dari 1500 orang Jepang umurnya lebih dari 100 tahun, lo!

Pola makan wanita Jepang ini disebut "diet 1975" karena mulai berkembang di tahun 1975.

Walaupun ada titel diet, namun diet 1975 tidak menyiksa seperti diet yang belakangan ini terkenal, dan tentunya bisa dilakukan sehari-hari.

Begini cara mudah melakukan pola makan diet 1975.

Pola Makan Diet 1975

Menu diet 1975 memiliki variasi hidangan kecil yang jumlahnya setidaknya 3, selain nasi dan sup.

Cara memasaknya pun biasa bervariasi seputar direbus, dikukus, dan mentah, bisa juga dipanggang.

Memasak dengan menggoreng dan menumis agak kurang umum pada era tersebut.

Sebab, memasak dengan api besar, seperti saat menggoreng dengan minyak dapat membuat nutrisi rusak.

Baca Juga: Tidak Makan Nasi dan Cuma Minum Air Putih, Berat Badan Dewi Hughes Turun Sampai 90 Kilo Sampai Dikira Elma Theana

Baca Juga: Terbukti Berhasil! Menu Diet Seminggu Turun 10 Kg Ini Wajib Dicontek, Lengkap Dari Menu Sarapan sampai Makan Malam

Misalnya, ikan makarel yang kaya akan kandungan sehat omega-3, EPA dan DHA, jika digoreng hanya akan menyisakan 1/10 EPA dan DHA.

Para wanita Jepang era 1975 biasa makan dengan bahan-bahan kedelai, makanan laut, umbi-umbian, sayuran hijau dan kuning, buah, rumput laut, jamur, dan teh hijau.

Telur, produk susu, dan daging juga dikonsumsi, tetapi dalam jumlah sedang.

Manfaat kesehatan Diet 1975

Dalam kandungan makanan menu diet 1975, konsumsi jus dan minuman bersoda manis relatif rendah.

Generasi dengan diet 1975, terindar jauh dari resiko diabetes, kepikunan, penuaan juga berkembang lambat, dan tubuh mereka juga lebih bugar.

“Konsumsi energi yang seimbang, biji-bijian, sayuran, buah-buahan, daging, ikan, telur, produk kedelai, dan produk susu."

Baca Juga: Luar Biasa Banget! Peneliti Berhasil Temukan Cara Turunkan Berat Badan dengan Satu Langkah Ini, Dijamin Ampuh 8 Kali Lebih Cepat

Baca Juga: Tetap Makan Nasi dan Gorengan Tapi Bisa Turun 15 Kg, Melaney Ricardo Bongkar Cara Dietnya yang Gak Menyiksa dan Gampang Ditiru

"Dapat berkontribusi pada umur panjang dengan mengurangi risiko kematian, terutama dari penyakit kardiovaskular, di populasi Jepang," studi Kohort menyimpulkan.

Nah, apakah Saselovers tertarik untuk menerapkan diet 1975 sebagai haya hidup sehari-hari?

Selama mencoba ya, Saselovers!

Artikel ini telah tayang di Tribun Style dengan Judul: TAK HERAN Wanita Jepang Panjang Umur & Awet Muda, Terungkap Ada Resep Rahasia 'Menu Diet 1975'