SajianSedap.com - Resep Buntil Cumi Daun Melinjo ini memadukan cumi dan daun melinjo yang gurih dan juga lezat.
Hidangan spesial seperti Resep Buntil Cumi Daun Melinjo memang paling cocok untuk lengkapi menu makan siang kita.
Kalau masih bingung ingin menyajikan menu pelengkap makan siang apa, contek Resep Buntil Cumi Daun Melinjo ini saja.
Baca Juga: Resep Cumi Masak Kalio Enak, Hidangan Pilihan Untuk Makan Malam Ini
Waktu: 45 Menit
Sajian: 11 Buah
Bahan:500 gram cumi1/2 sendok teh air jeruk lemon1/2 sendok teh garam250 gram kelapa parut kasar50 gram daun melinjo, potong-potong kasar3 buah cabai merah besar, potong serong8 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya, iris halus3 lembar daun pisang, untuk membungkus
Bumbu Halus:8 butir bawang merah3 siung bawang putih1/2 sendok teh ketumbar, sangrai1 cm kencur1/2 sendok makan garam1/2 sendok teh gula pasir
Cara Membuat Buntil Cumi Daun Melinjo:
1. Potong-potong cumi 2 cm.
2. Lumuri cumi dengan air jeruk lemon dan garam. Biarkan 15 menit.
3. Campur kelapa parut kasar, daun melinjo, cabai merah, daun jeruk, bumbu halus, dan cumi. Aduk rata.
4. Ambil daun pisang. Sendokkan campuran cumi.
5. Bungkus bentuk tum. Semat dengan lidi.
6. Kukus 15 menit di atas api sedang sampai matang.
Baca Juga: Resep Oseng Cumi Asin Bumbu Iris Enak Ini Bisa Jadi Ide Untuk Mengolah Cumi
Baca Juga: Resep Nugget Cumi Enak Ini Bisa Kita Hadirkan Kurang Dari 60 Menit
Baca Juga: Resep Cumi Isi Bakar Kecap Enak, Kreasi Cumi yang Sedapnya Terus Terbayang
Baca Juga: Resep Pepes Cumi Bumbu Bakar Enak, Olahan Seafood yang Begitu Mencuri Perhatian