SajianSedap.com - Resep Dadar Gulung Saus Kinca yang sederhana ini bisa jadi menu sarapan esok hari.
Selain rasanya yang enak, Resep Dadar Gulung Saus Kinca juga tidak sulit dibuat.
Kalau bingung mau masak apa besok, Resep Dadar Gulung Saus Kinca ini bisa jadi jawabannya.
Baca Juga: Resep Cantik Manis Cokelat Pisang Enak, Kue Tradisional yang Tak Kalah Manis Dari Tampilannya
Waktu: 60 Menit
Sajian: 26 Buah
Bahan Kulit:175 gram tepung terigu protein sedang25 ml air suji, dari 15 lembar daun suji dan 1 lembar daun pandan2 butir telur, dikocok lepas375 ml santan dari 1/4 butir kelapa1/4 sendok teh garam
Bahan Isi:250 gram kelapa parut kasar2 lembar daun pandan, diikat1/2 sendok teh garam100 gram gula pasir, disisir halus100 ml air
Bahan Saus:500 ml santan dari 1/2 butir kelapa50 gram gula pasir1/4 sendok teh garam1 lembar daun pandan, diikat5 buah mata nangka, dipotong kotak 1x1 cm
Cara Membuat Dadar Gulung Saus Kinca:
1. Kulit, aduk rata bahan kulit. Buat dadar tipis-tipis di wajan datar kecil. Lakukkan sampai semua bahan habis. Sisihkan.
2. Isi, rebus air, daun pandan, garam, dan gula pasir sampai larut. Tambahkan kelapa parut. Masak sambil diaduk sampai matang dan meresap.
3. Ambil selembar kulit. Beri isi. Lipat dan gulung.
4. Saus, rebus santan, gula pasir dan daun pandan. Masak sambil diaduk sampai matang. Masukkan nangka. Aduk rata. Angkat.
5. Sajikan dadar gulung bersama sausnya.
Baca Juga: Resep Kue Ku Kacang Merah Enak, Kue Tradisional Lembut Dengan Aroma Pandan yang Nikmat
Baca Juga: Resep Nagasari Hijau Kelapa Muda Enak Ini Bikin Kita Melayang Begitu Menyantapnya
Baca Juga: Resep Hunkwe Dua Warna Enak Ini Bikin Kumpul Bersama Keluarga Jadi Lupa Diri
Baca Juga: Resep Putu Mayang Kuah Gula Jahe Enak, Kue Tradisional yang Nikmat Untuk Sarapan
Baca Juga: Resep Lumpia Telur Keju Enak, Kudapan Super Gurih Untuk Disantap Saat Sore Hari Nanti