Jangan Anggap Remeh, Minum Air Rebusan Belimbung Wuluh Dua Kali Sehari Bisa Jadi Obat Alami Penyakit Berbahaya Ini

By Marcel Mariana, Minggu, 24 Januari 2021 | 15:40 WIB
Belimbing Wuluh ternyata bisa menjadi obat alami untuk mengatasi batuk (Tribun Jogja - Tribunnews.com)

Jangan Anggap Remeh, Minum Air Rebusan Belimbung Wuluh Dua Kali Sehari Bisa Jadi Obat Alami Berbagai Penyakit, Cobain Yuk!

Sajiansedap.com - Apakah anda tahu mengenai belimbing wuluh?

Ternyata jika kita minum air rebusan belimbing wuluh bisa berikan manfaat luar biasa loh.

Bisa menjadi obat alami yang mengatasi berbagai penyakit.

Banyak orang enggan makan belimbing wuluh karena rasa asamnya yang luar biasa.

Membayangkannya saja sudah ketakutan.

Baca Juga: Jarang Ada yang Tahu, Coba Rendam Sayur dengan Air Bekas Rebusan Mi Instan dan Lihat Hasil Nyatanya, Bikin Melongo

Meski banyak ditemukan dan sudah sering dikonsumsi, banyak masyarakat Indonesia yang tak menyadari manfaat penting dari sayuran ini ini.

Belimbing wuluh ternyata mengandung begitu banyak nutrisi yang diperlukan tubuh.

Di antaranya seperti vitamin B, C, zat besi, fosfor, serat, dan anti oksidan.

Dilansir dari rndhealthtips.com, simak manfaat luar biasa belimbing wuluh bagi kesehatan berikut ini.

Manfaat Minum Air Rebusan Belimbing Wuluh

Batuk adalah penyakit yang diderita hampir seluruh orang di dunia.

Penyakit ini juga dengan mudah menular dari satu orang ke orang lain.

Ternyata, belimbing wuluh sangat efektif dalam membantu menyembuhkan batuk, lo.

Caranya, campurkan beberapa butir adas, tiga buah blimbing wuluh ukuran sedang, sedikit gula, dan air.

Baca Juga: Coba Dari Dulu Tahu Khasiatnya Sebegini Ajaib, Kita Pasti Rajin Minum Air Rebusan Asam Jawa Setiap Hari

Baca Juga: Dulu Nikah Cuma 10 Bulan karena Suami Tak Bertanggung Jawab, Begini Kabar Suami Kedua Kalina Pasca Ditalak Cerai

Rebus ketiga bahan tersebut selama satu jam hingga air tertinggal sedikit, tunggu hingga dingin, lalu saring airnya.

Minum air rebusan blimbing wuluh ini dua kali sehari, tiap pagi dan malam setelah makan.

Jangan minum air rebusan belimbing wuluh dalam kondisi perut kosong karena akan memicu naiknya asam lambung.

Manfaat Lain dari Belimbing Wuluh

1. Mengobati Wajah Berjerawat

Para wanita biasanya sudah mulai panik ketika melihat jerawat muncul di wajah mereka.

Biasanya, para wanita akan segera membeli produk kecantikan atau berkonsultasi dengan dokter kulit, dan mengeluarkan banyak biaya.

Ternyata, Anda bisa lho menyembuhkan jerawat dengan belimbing wuluh.

Baca Juga: Dibuang Malah Bikin Rugi, Coba Siram Air Bekas Rebusan Ini pada Tanaman, Jangan Kaget Melihat Tanaman Jadi Subur dan Kinclong

Caranya, hancurkan beberapa buah belimbing wuluh hingga halus, lalu gunakan sebagai masker.

Karena memiliki kandungan asam, tentu kulit wajah Anda akan terasa sedikit perih, namun itu akan mengempeskan jerawat Anda.

Gunakan masker belimbing wuluh ini tiap satu minggu sekali untuk hasil yang maksimal.

Artikel Berlanjut Setelah Video di Bawah ini : 

2. Mengobati sakit gigi

Jika Anda sering mengalami nyeri pada gigi, Anda harus mengingat cara ini.

Untuk membantu mengurangi sakit pada gigi Anda, caranya sangat mudah dan hemat.

Hancurkan kasar belimbing wuluh, lalu oleskan ke area gigi yang sakit.

Tunggu selama satu jam, kemudian berkumurlah dengan air hangat.

Baca Juga: Resep Es Jeli Ceria Enak Ini Bisa Bikin Mood Keluarga Jadi Lebih Ceria

3. Membantu Ringankan Kaku dan Nyeri Otot

Saat otot Anda terasa nyeri atau kram, tidak perlu panik.

Lengkuas Berkhasiat untuk Obati Panu, Begini Resepnya

Anda bisa mengobatinya secara sederhana dengan ramuan belimbing.

Caranya, siapkan segenggam daun belimbing wuluh, satu butir belimbing wuluh besar, 10 butir cengkeh, dan 15 butir merica putih.

Haluskan semua bahan tersebut dan tambahkan sedikit cuka putih.

Balurkan ramuan tersebut ke bagian tubuh yang terasa nyeri atau kram.

Baca Juga: Resep Puding Custard Lapis Stroberi Enak, Dessert Spesial Dengan Rasa yang Sulit Dilupakan

4. Menyembuhkan Sakit Linu karena Rematik

Saat sendi-sendi Anda mulai terasa sangat sakit karena penyakit rematik Anda kambuh, buatlah ramuan olesan dari belimbing wuluh ini.

Hancurkan belimbing wuluh dan daunnya, lalu tambahkan kapur sirih dan aduk bahan-bahan hingga semua tercampur rata.

Oleskan ramuan tadi ke bagian sendi yang linu selama 2-3 kali sehari untuk mendapat hasil yang maksimal.

Ingatlah untuk tidak melakukan aktivitas apapun, terutama yang akan membuat banyak ketegangan pada tulang dan sendi Anda.

Tumbuhan imut dan asam ini mungkin tidak memiliki kandungan nutrisi sebanyak yang dimiliki oleh buah-buah lain.

Baca Juga: Bukan Karena Mulan, Ternyata Sifat Maia Estianty ini yang Membuat Ahmad Dhani Pilih Berpaling sampai Jatuhkan Talak Lewat SMS

Namun, dengan berbagai manfaat di atas, sayuran ini layak untuk Anda coba.

Selain itu, untuk merawat pohon belimbing wuluh juga tidak sulit, sehingga Anda bisa menanamnya sendiri di halaman rumah Anda.

Baca Juga: Resep Jus Nanas Pokcoy Enak, Minuman Sehat yang Cocok Diminum Saat Malam Hari

Dapatkan aneka resep praktis dan mudah langsung dari handphone sase lovers dengan berlangganan emagz tabloid saji dengan klik di sini