Resep Ikan Saus Padang Enak, Menu Sederhana Dengan Siraman Saus yang Lezat

By Dwi, Sabtu, 27 Februari 2021 | 09:00 WIB
Keluarga Pasti Tak Sabar Makan Siang Kalau Resep Ikan Saus Padang Sudah Ada Di Meja Makan (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Ikan Saus Padang, menu sederhana yang tak boleh sampai dilewatkan saat makan siang di akhir pekan.

Siraman saus yang lezat membuat Resep Ikan Saus Padang ini langsung habis dalam sekejap.

Kalau tertarik menyajikan sajian lezat untuk makan siang di akhir pekan, segera contek Resep Ikan Saus Padang berikut ini!

Baca Juga: Cara Membuat Ikan Goreng agar Tidak Gampang Lengket di Penggorengan, Ternyata Wajib Lakukan 4 Langkah ini

Waktu: 45 Menit

Sajian: 4 Porsi

Bahan:2 ekor gurame, kerat-kerat1 sendok teh air jeruk nipis1 sendok teh garam100 gram tepung beras

Bahan Saus:2 cm jahe, memarkan1 sendok makan saus sambal1 sendok makan saus tomat1 sendok makan saus tiram1/2 sendok teh garam3/4 sendok teh gula pasir150 ml air1 buah jeruk nipis, ambil airnya3 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu Halus:10 butir bawang merah3 siung bawang putih3 buah cabai merah besar, buang biji, rebus2 buah cabai merah keriting, rebus

Bahan Taburan:1 batang daun bawang, iris panjang halus

Cara Membuat Ikan Saus Padang:

1. Lumuri ikan, garam, dan air jeruk nipis. Diamkan 15 menit. Gulingkan di atas tepung beras. Goreng di atas api besar hingga matang.

2. Tumis bumbu halus dan jahe sampai harum.

3. Masukkan saus sambal, saus tomat, saus tiram, gula dan garam. Tuang air. Aduk rata.

4. Tambahkan air jeruk nipis. Aduk rata. Siram di atas ikan. Taburkan daun bawang.

Baca Juga: Resep Ikan Goreng Telur Asin Enak Ini Wajib Hadir Sebagai Menu Makan Malam Saat Imlek Nanti

Baca Juga: Resep Ikan Goreng Saus Kari Enak Ini Bikin Santap Malam Jadi Lebih Memuaskan

Baca Juga: BERITA POPULER: Manfaat Melumuri Ikan dengan Bumbu ini Sebelum Digoreng Sampai Bahaya Minum Teh Setelah Makan

Baca Juga: Cuma Pakai Wajan Biasa, Begini Cara Restoran Goreng Ikan Supaya Tak Nempel di Wajan! Pasti Berhasil Pakai Trik Ini

Baca Juga: Kumpulan 5 Resep Ikan Goreng Paling Enak! Sudah Dicoba Banyak Orang dan Paling Disuka