Mengaku Kapok Sampai Cium Aspal Lapas, Aktor FTV Ini Diciduk Lagi Akibat Kasus 5 Bulan Kemudian!

By Sera B, Rabu, 31 Maret 2021 | 08:07 WIB
Aktor FTV Agung Saga kembali ditangkap polisi atas dugaan penyalahgunaan narkoba. (kolase/ WartaKota)

Mengaku Kapok Sampai Cium Aspal Lapas, Aktor FTV Ini Diciduk Lagi Akibat Kasus 5 Bulan Kemudian

Sajiansedap.com - Bukan main kebahagian aktor FTV Agung Saga saat dinyatakan bebas dari penjara.

Pada April 2019 lalu, aktor 32 tahun itu dijatuhi hukuman enam bulan penjara atas kasus penyalahgunaan narkoba jenis sabu.

Dinyatakan bebas Oktober 2020, Agung Saga tidak bisa menyembunyikan rasa bahagianya sampai-sampai sujud mencium aspal lapas.

Baca Juga: Suami Divonis 18 Tahun Penjara, Begini Cara Istri Zul 'Zivilia' Banting Tulang Hidupi 6 Anak, 'Terpaksa Ngutang'

Baca Juga: Nasibnya Tak Semujur Gisel, Hidup Aris 'Idol' Sempat Hancur Sampai Tega KDRT Istri, Caranya Cari Sesuap Nasi Kini Bikin Prihatin

Ketika bebas, ia mengaku kapok dan tidak akan menyentuh lagi narkotika yang membuatnya masuk kedalam penjara.

Bak tak bisa belajar dari pengalaman, Agung Saga kembali diciduk aparat dengan kasus yang sama.

Penangkapan Agung dibenarkan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus saat dikonfirmasi, Selasa (30/3/2021).

Jatuh ke lubang yang sama

"Iya benar, kita baru mengamankan AS. Kasusnya penyalahgunaan narkotika," ujar Yusri.

Dia menegaskan dalam penangkapan itu penyidik mendapatkan barang bukti sabu.

"Kita amankan (barang bukti) narkotika jenis sabu-sabu dari yang bersangkutan," kata Yusri, dikutip dari Kompas.com.

Baca Juga: Jennifer Jill Menderita Di Balik Jeruji Besi Sampai Turun 4 Kg, Ajun Perwira Malah Kedapatan Pamer Liburan dengan Sahabat

Baca Juga: Hilang Bak Ditelan Bumi, Lucinta Luna Tiba-tiba Ngaku Sudah Punya Pacar Baru, Bongkar Lebih Unggul dari Abash dalam Urusan ini

Selain Agung Saga, banyak artis yang jatuh pada rayuan maut narkoba jenis sabu.

Sudah direhabilitasi, artis-artis ini sepertinya tak bisa lepas dari ketergantungan sabu

Salah satu artis yang dimaksud adalah Iyut Bing Slamet dan Reza Artamevia.

Ada apa dengan sabu?

Dikutip dari Grid Health, efek psikologis penggunaan sabu sangatlah dicari banyak artis.

Dampak menggunakan sabu bisa menambahkan perasaan senang dan fokus.

Padahal, efek stimulan pada sabu dapat meningkatkan detak jantung sampai diatas rata-rata.

Baca Juga: Bak Jilat Ludah Sendiri! Sebut Kapok Usai Masuk Penjara, Millen Cyrus Keponakan Ashanty Justru Diciduk Polisi Pakai Narkoba Lagi

Kapolres Jakarta Selatan Kombes Pol Budi Sartono menggelar rilis penangkapan Iyut Bing Slamet, di kantornya, Sabtu (5/12/2020).

Baca Juga: Bak Jatuh Tertimpa Tangga! Sudah Ditahan Karena Narkoba, Perusahaan Batu Bara Suami Jennifer Jill Juga Hal Pahit Ini, Bangkrut?

Selain itu, sabu-sabu bisa menimbulkan efek kejang sampai perdarahan otak, hingga meninggal dunia.

Selain itu, pengguna sabu juga akan mengalami ketergantungan yang cukup parah.

Jika putus zat, maka efeknya adalah kebalikan dari penggunaan sabu, seperti cemas dan tidak percaya diri.

Sebagian artikel ini dikutip dari Kompas.com dengan judul: Polisi Tangkap Artis Sinetron Agung Saga Terkait Kasus Narkoba