Bahaya Kalau Sampai Gak Makan, ini Deretan Menu Praktis dan Cocok Bagi yang Sering Kesiangan Saat Sahur

By Gusthia Sasky T, Jumat, 30 April 2021 | 04:05 WIB
sahur (Freepik.com)

Tips Agar Tak Kesiangan Saat Sahur

Sering kesiangan saat sahur? Nah ada baiknya Anda menyimak artikel ini!

Sebab Anda cukup ikuti 7 tips ini saja loh!

Dilansir dari Grid.id, dari laman Gulf News, inilah 7 cara mudah untuk bangun sahur.

1. Tidur lebih awal

Usahakan pada beberapa malam untuk tidur lebih awal dari biasanya.

Dengan begini, saat bangun untuk sahur, tubuh sudah diberi waktu istirahat yang cukup lama untuk bisa bangun.

Baca Juga: Resep Tumis Taoge Teri Nasi Enak, Menu Hemat yang Dibuat Cocok Saat Dompet Tak Bersahabat

2. Perhatikan posisi alarm

Anda akan cenderung tidak mengeklik tombol “tunda” apabila jam alarm ditempatkan sedikit jauh dari tempat tidur.

Jika Anda adalah seseorang yang sering tidur, maka gerakan jalan untuk mematikan alarm ini cocok.

Setelah itu, pergi ke dapur untuk makan sahur.