Pantas Tak Rela Anaknya Dibawa, Atalarik Syach Ngaku Sampai Buang Harga Diri Lakukan Ini Pada Tsania Marwa Demi Sang Buah Hati

By Gusthia Sasky T, Senin, 3 Mei 2021 | 18:25 WIB
Pantas Tak Rela anaknya Dibawa Tsania Marwah, Atalarik Syach Ngaku Sampai Buang Harga Diri Lakukan Hal Ini Pada Mantan Istrinya Demi Sang Buah Hati (instagram.com/@tsaniamarwa54 dan instagram.com/@ariksyach)

Atalarik Buang Harga Diri Lakukan Hal Ini

Konflik hak asuh anak Tsania dan Atalrik memang memakan waktu yang lama.

Bahkan walau kini hak asuh sudah dipegang oleh Tsania, ia masih tak bisa bertemu dengan sang anak.

Bahkan kini terungkap mengapa Atalarik engga memberikan anaknya kepada sang ibu.

Pantas Tak Rela anaknya Dibawa Tsania Marwah, Atalarik Syach Ngaku Sampai Buang Harga Diri Lakukan Hal Ini Pada Mantan Istrinya Demi Sang Buah Hati

Sebab beberapa waktu lalu Atalarik sampai pernah buang harga diri lakukan hal ini pada Tsania demi buah hatinya.

Dilansir dari GridHot.id, sebelum resmi bercerai pada 15 Agustus 2017 lalu, rupanya Atalarik Syach telah melakukan banyak hal demi mempertahankan rumah tangganya dengan Tsania Marwa.

Baca Juga: Menang Sidang Harta Gono-Gini dan Cuma Sisakan Meja Makan untuk Mantan Istri, Atalarik Syah Masih Tuntut 1 Hal Ini pada Tsania Marwa, Apa?

"Gini, waktu dia ninggalin rumah, saya itu sebulan lebih ngerayu-ngerayu dia untuk pulang, tapi itu kan nggak pernah diberitain," ungkap Atalarik Syach seperti dikutip Gridhot.ID dari kanal YouTube Hotman Paris Show pada Kamis (2/5/2019).

Kakak kandung dari aktor Teddy Syach ini rela merayu Tsania Marwa agar bersedia kembali pulang ke rumah.

Hal ini dilakukan Atalarik Syach demi kedua buah hatinya Syarif Muhammad Fajri dan Aisyah Shabira.

"Nah harga diri saya, saya jatuhin, sebulan dia ninggalin rumah, saya masih ngerayu dia. Ngerayu dia ke rumahnya," jelasnya.