Resep Rempeyek Wijen Kacang Enak, Hidangan Renyah yang Selalu Cocok Untuk Menu Pelengkap

By Idam Rosyda, Senin, 17 Mei 2021 | 10:00 WIB
Resep Rempeyek Wijen Kacang yang Renyah Ini Tidak Pernah Ditolak Untuk Disajikan (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Rempeyek Wijen Kacang ini pasti belum pernah ada sebelumnya.

Jika biasanya rempeyek hanya memakai kacang, Resep Rempeyek Wijen Kacang ini dipadukan dengan biji wijen yang akan memberikan sensasi berbeda.

Aroma wijen yang khas pasti membuat Resep Rempeyek Wijen Kacang semakin enak dan cocok dimakan dengan menu apa saja.

Baca Juga: Resep Sup Kacang Merah Enak, Sajian Nikmat yang Bisa Dibuat Tak Sampai Satu Jam

Waktu: 30 Menit

Sajian: 275 gram

Bahan:150 gram tepung beras1 buah kuning telur8 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya, iris halus100 gram kacang tanah, potong 2, sangrai 1/2 matang1 sendok teh garam1 sendok teh wijen hitam250 ml santan, dari 1/4 btr kelapa800 ml minyak, untuk menggoreng

Bumbu Halus:1 cm kunyit, bakar3 butir bawang merah3 siung bawang putih2 sendok teh ketumbar2 cm kencur

Cara Membuat Rempeyek Wijen Kacang:

1. Campur bumbu halus, tepung beras, santan, daun jeruk, kacang tanah, garam, dan wijen hitam.Aduk rata. Tambahkan kuning telur. Aduk rata

2. Panaskan minyak goreng di atas api sedang. Ambil 1 sendok sayur adonan. Tuang di pinggiran wajan.

3. Siram-siram dengan minyak sampai terlepas.

4. Goreng sampai matang dan kering. Angkat dan tiriskan.

Baca Juga: Resep Kacang Bawang Ebi Enak, Camilan yang Selalu Dicari Untuk Meriahkan Momen Lebaran Nanti

Baca Juga: Resep Kue Kering Cokelat Kacang Enak, Kue Kering Lebaran yang Selalu Ngangenin

Baca Juga: Resep Kolak Kacang Hijau Enak, Menu Makanan Manis Pilihan Tepat untuk Buka Puasa

Baca Juga: Resep Tumis Ayam Kacang Polong Enak Ini Tetap Mantap Meskipun Disantap Hanya Dengan Nasi Hangat

Baca Juga: Resep Kue Kacang Moka Cokelat Enak, Resep Kue Kering Favorit yang Bikin Momen Lebaran Jadi Kian Spesial