Jadi Rahasia Pedagang Warteg, Begini Cara Membuat Kering Kentang Agar Tetap Renyah Selama Disimpan

By Gusthia Sasky T, Sabtu, 29 Mei 2021 | 08:10 WIB
Resep Kering Kentang Teri, Sajian Nikmat Untuk Teman Menyantap Lauk Apa Saja (Sajian Sedap)

Cara Membuat Kering Kentang Agar Tetap Renyah

Kunci kenikmatan pada kering kentang adalah kerenyahannya.

Maka itu Anda wajib tahu bagaimana cara membuat kering kentang yang tetap renyah walau disimpan lama.

Bahkan cara membuatnya pun sangatlah mudah!

Jangan Sampai Melewatkan Resep Kering Kentang Cabai Iris Ini Untuk Pelengkap ketupat Saat Idul Adha

Dilansir dari Nova.id, kentang yang dipotong seperti korek api dengan ditambah bumbu-bumbu yang menghasilkan rasa gurih, pedas, dan manis, membuat kentang mustofa jadi primadona.

Tapi, muncul permasalahan: kentang mustofa justru melempem sehingga kurang enak dimakan. Sensasi krispy tak lagi ada.

Baca Juga: Tak Sengaja Menambah Gula Merah saat Masak Orek Tempe, Penjaga Warteg ini Kaget Masakannya Laku Keras

Ternyata tips masak cepat untuk pemula dalam membuat kentang mustofa renyah tahan lama mudah lo!

Dijamin antigagal, ternyata begini cara membuat kentang mustofa renyah tahan lama dan tak mudah melempem seperti yang dilansir dari Sajiansedap.grid.id.

1. Iris Tipis dan Sama Rata

Kunci kentang mustofa yang renyah adalah proses pemotongan. Kentang harus dipotong korek api sama besar. Tujuannya supaya semua kentang bisa rata matang dan renyahnya.

Kalau ukurannya berbeda-beda, ada kecenderungan kentang yang belum cukup kering tapi sudah diangkat.