"Walau gimana kan umi ini seorang ibu, ngeliat anaknya diberitain seperti ini apalagi gitu kan?
Anak gue udah meninggal gitu kan," sambungnya, dikutip TribunJatim.com dari TribunJakarta, Kamis (27/5/2021).
Meski begitu, Fajar menyebut kondisi sang ibunda sehat dan dalam kondisi baik.
Tak hanya itu, Fajar juga mengungkap hubungan keluarga dengan Umi Pipik baik-baik saja.
Sampai saat ini, komunikasi keluarga dengan Umi Pipik berjalan lancar.
"Baik komunikasi antara umi, kita keluarga lah semua baik, gak masalah.
Intinya saya atas nama keluarga kembali lagi ini orang sudah meninggal, ayo kita doain," tutur Fajar Deki.
Diketahui juga bahwa pasca Uje meninggal, banyak beredar kabar soal Umi Pipik yang menikah siri dengan pria beristri.
Bukan cuma itu saja, Umi Pipik dikabarkan sudah memiliki anak dari pria tersebut.