SajianSedap.com - Tak ada angin tak ada hujan, Umi Pipik tiba-tiba bongkar fakta mengejutkan soal alm. suaminya, Ustaz Jefri Al-Buchori alias Uje.
Delapan tahun disimpan sendiri, Umi Pipik bongkar bahwa mendiang Uje melakukan poligami.
Kabar ini tentu saja mengejutkan banyak orang.
Banyak juga yang heran alasan Umi Pipik membongkar 'aib' sang suami yang selama ini tak banyak orang tahu.
Pengakuan ustazah kelahiran 1977 ini tentu saja langsung menyebar dengan cepat ke publik, termasuk ke keluarga Uje.
Tak disangka, menyebarnya berita tentang poligami Uje ini berimbas pada keluarganya.
Termasuk kondisi ibunda Uje, Umi Tatu yang justru mengkhawatirkan!
Ada apa?
Kabar Ustaz Jefri Al Buchori poligami dan punya tiga istri jadi gunjingan banyak orang.
Hal ini ternyata berimbas pada kondisi ibu Uje, Umi Tatu.
Apalagi fakta ini menyebar dan dibongkar oleh menantunya sendiri.
Kondisi Ibu Uje Dibongkar Sosok ini
Pasca menybarnya berita poligami yang dilakukan Uje, kondisi Umi Tatu disebut tak baik-baik saja.
Hal ini diungkap oleh adik Uje Fajar Deki.
Saat ditemui awak media, awalnya adik Uje enggan menanggapi isu Uje poligami.
Hal ini lantaran sang kakak kini sudah meninggal.
"Sudahlah, bukan berarti gimana-gimana. Ini orangnya gak ada, udah meninggal,"
"Kita mau cari konfirmasi ke siapa? Kan dua belah pihak harus ada, istilahnya mah ada korban ada pelaku.
Minimal ada saksi, nah ini gak ada saksi, orangnya udah meninggal, mau apa lagi?
Kalau bahasa guyonnya, ya tanya aja ke kubur," ucap Fajar.
Mewakili keluagra, Fajar berharap publik mendoakan almarhum dibanding mencari informasi lebih lanjut terkait isu tersebut.
"Kita doakan lah yang terbaik untuk almarhum," sambungnya.
Baca Juga: Umi Pipik Disebut Sudah Punya Anak Lagi dengan Vokalis Band, Sentilan Pedas Adik Uje Jadi Sorotan
Selanjutnya, Fajar merasa kasihan dengan ibu Uje, Umi Tatum yang usianya sudah sepuh, tapi diterpa kabar tersebut.
"Bukan saya bicara benar atau tidak. Ini umi jadi kasihan.
Ditunggu gitu sampai tengah malam, kesana kemari," kata Fajar.
Artikel berlanjut setelah video berikut ini.
"Walau gimana kan umi ini seorang ibu, ngeliat anaknya diberitain seperti ini apalagi gitu kan?
Anak gue udah meninggal gitu kan," sambungnya, dikutip TribunJatim.com dari TribunJakarta, Kamis (27/5/2021).
Meski begitu, Fajar menyebut kondisi sang ibunda sehat dan dalam kondisi baik.
Tak hanya itu, Fajar juga mengungkap hubungan keluarga dengan Umi Pipik baik-baik saja.
Sampai saat ini, komunikasi keluarga dengan Umi Pipik berjalan lancar.
"Baik komunikasi antara umi, kita keluarga lah semua baik, gak masalah.
Intinya saya atas nama keluarga kembali lagi ini orang sudah meninggal, ayo kita doain," tutur Fajar Deki.
Diketahui juga bahwa pasca Uje meninggal, banyak beredar kabar soal Umi Pipik yang menikah siri dengan pria beristri.
Bukan cuma itu saja, Umi Pipik dikabarkan sudah memiliki anak dari pria tersebut.
Tanggapan soal Umi Pipik nikah lagi
Isu ini bahkan sampai ke telinga keluarga Uje.
Adik Uje, Ustaz Fajar Shidik mengaku tak tahu jika Umi Pipik telah melepas masa jandanya.
"Kalau pernah dengar iya, tetapi saya enggak tahu. Terakhir ketemu sudah lama, kalau sama anak-anaknya belum lama ketemu," ujar Ustaz Fajar Shidik ditemui di kawasan Karet Tengsin, Jakarta Pusat, Rabu (12/4/2017).
Ustaz Fajar Shidik bersyukur jika benar Umi Pipik sudah punya anak lagi.
Namun pria berkacamata tersebut memberikan jawaban menohok.
Pasalnya Ia menolak membicarakan rumor tentang Umi Pipik dan memilih pergi.
"Ya kalau dibilang punya keponakan baru ya syukur, kan segala sesuatunya harus disyukuri. Buat kebenarannya kan kalian yang lebih tahu he he he,"tutur Ustaz Fajar Shidik mengakhiri wawancaranya.
Kabar ini juga telah didengar oleh keluarga Ustaz Jefri Al Buchori (Uje).
Namun sayangnya, ibunda Ustaz Jefri Al Buchori, Umi Tatu enggan menanggapinya.
Ketika ditanya apakah Umi Tatu mengetahui jika Umi Pipik sudah punya anak lagi, ia buru-buru mengakhiri pembicaraan.
"Tanya dia sendiri aja ya, udah ah segitu aja," kata Umi Tatu saat ditemui di tempat yang sama.
Umi Tatu tak mau membahas tentang kabar pernikahan kedua Umi Pipik.
Yang terpenting sekarang, keduanya sudah lancar berkomunikasi.
"Ayo cepat udah mau maghrib, sekarang waktunya kita berdoa aja ya," tutur Umi Tatu mengakhiri perbincangannya dengan awak media.
Ucapan Umi Tatu itu disambut gelak tawa adik Uje, Ustaz Fajar Shidik dan juga Ustaz Zacky Mirza.
Adik mendiang Uje tersebut juga enggan membahas hal tersebut lebih lanjut.
Sebagian artikel ini telah tayang di TribunStyle.com dengan judul KONDISI Pilu Ibu Uje, Imbas Umi Pipik Bongkar Ust Jefri Poligami, Adik: Ditunggu Sampai Tengah Malam