Sajiansedap.com - Apakah ikan salah satu menu makanan favorit anda?
Jika iya, maka anda perlu tahu rahasia ini.
Ika memang diketahui mengandung banyak manfaat baik untuk kesehatan.
Ikan juga sangat mudah diolah baik dari di goreng, direbus tetap akan terasa nikmat.
Namun, terkadang ikan yang digoreng akan lengket di penggorengan.
Baca Juga: Resep Ikan Woku Enak, Menu Makan Siang Beraroma Lezat Khas Restoran Manado
Hal ini tentu saja dapat mengurangi kerenyahan ikan karena kulitnya terlepas.
Selain itu, ikan goreng juga seringkali menyipraktkan minyak.
Hasilnya, kita pasti jadi takut kalau masak ikan goreng.
Nah, agar kelezatan ikan goreng tetap terjaga, perhatikan cara menggoreng ikan agar tidak menempel di penggorengan dan agar tidak menyipratkan minyak ini.
Yuk kita simak ulasan berikut ini.
Cara Menggoreng Ikan
1. Jangan Cepat-Cepat Dibalik
Salah satu alasan utama ikan menempel dipenggorengan adalah ikan dibalik saat belum kering betul.
Ikan yang masih basah ini membuatnya jadi lebih rentan lengket dan hancur kalau dipaksa dibalik.
Jadinya, jangan balik ikan jika sisi ikan yang menempel di wajan belum benar-benar kering.
Baca Juga: Bukan Dibungkus Koran, Turunkan Kadar Asin pada Ikan Asin yang Benar Ternyata Pakai Ketas ini
2. Bahan yang Digunakan Harus Tepat
Biasanya, ikan goreng pasti dibumbui dulu sebelum digoreng.
Nah, ternyata bumbu pada ikan juga bisa mempengaruhi apakah ikan akan menempel di wajan, lo.
Bumbu tersebut adalah bumbu yang punya rasa manis seperti gula atau kecap manis.
Rasa manis tersebut bisa menjadi karamel dan karenanya bisa membuat ikan menempel di penggorengan.
Jika ingin menambah rasa, Anda bisa merendamnya dalam kecap asin atau kecap ikan.
3. Gunakan Wajan Antilengket
Mau lebih aman lagi? Gunakan wajan antilengket saja saat menggoreng ikan.
Wajan antilengket tentu saja menjamin ikan tidak akan menempel pada penggorengan.
4. Supaya Minyak Tidak Menyiprat
Pada dasarnya, minyak menyiprat saat menggoreng ikan terjadi lantaran kondisi ikan yang sangat basah.
Karena itu, sebaiknya ikan jangan dibumbui dengan bahan-bahan yang terlalu basah misalnya air asam jawa.
Ikan baiknya hanya dibumbui bahan kering seperti garam, lada dan gula.
Kecap asin pun masih oke karena penggunannya yang tidak sebanyak air asam jawa.
Selain itu, pastikan kita meniriskan ikan dengan betul setelah mencucinya.
Mau lebih amanlagi? Tinggal tutup wajan penggorengan selama menggoreng ikan.
Hasilnya, ikan goreng tidak akan menyipratkan minyak lagi, deh.
Artikel Berlanjut Setelah Video di Bawah ini :
Cara Menggunakan Ikan Mentah Busuk untuk Perangkap Tikus
Seperti yang kita ketahui, tikus tertarik dengan makanan yang baunya cukup kuat.
Hal ini karena tikus mempunya penciuman yang peka dan tajam, karena inilah tikus bisa mendeteksi bau manusia.
Nah, potongan ikan busuk tentunya berbau amis dan menyengat, bukan?
Ini bisa dijadikan umpan dan mengundang tikus untuk masuk perangkap.
Baca Juga: Resep Pasta Toping Ikan Enak, Sajian Utama Untuk Sarapan Di Hari Minggu
Ikan busuk yang bisa digunakan adalah ikan asin.
Biasanya ikan asin berbau lebih menyengat daripada ikan yang lain.
Anda tinggal mengaitkan potongan ikan mentah busuk di pengait perangkap tikus.
Selain ikan busuk, ada juga lo bahan makanan yang ampuh jadi umpan perangkap tikus.
Hilangkan Bau Amis Ikan dengan Arang
Cara menghilangkan bau amis ini biasa digunakan untuk ikan basa, ikan lele, dan belut.
Gosokkan arang kayu di seluruh permukaan tubuh ikan hingga lendirnya hilang.
Lendir ikan juga merupakan salah satu penyebab bau amis yang menyengat.
Jika tidak memiliki arang kayu, bisa juga diganti dengan menggunakan air panas.
Baca Juga: Resep Pasta Toping Ikan Enak, Sajian Utama Untuk Sarapan Di Hari Minggu
Setelah air panas disiramkan ke badan ikan, lalu gunakan pisau untuk membersihkan seluruh permukaan tubuh ikan hingga lendirnya luntur.
Tak hanya arang, beragam cara bisa dilakukan untuk menghilangkan bau amis pada ikan.
Setelah ikan dicuci bersih, usapkan garam ke seluruh badan ikan. Diamkan sekitar lima menit, lalu cuci bersih ikan di bawah air mengalir.
Selain itu, ada beragam bahan yang bisa digunakan untuk menghilangkan bau amis pada ikan.
Baca Juga: Resep Ikan Goreng Sambal Bangkok Enak dan Krispi, Sajian Penggugah Selera Saat Lebaran
Dapatkan aneka resep praktis dan mudah langsung dari handphone sase lovers dengan berlangganan emagz tabloid saji dengan klik di sini