Ada pula yang menyukai bakwan yang agak tebal dengan tekstur dalam basah namun kering luarnya.
Bakwan yang agak kenyal jadi idaman beberapa orang, namun ada pula yang menyukai bakwan yang langsung krenyes atau agak lembut bagian dalamnya.
Tekstur ini dipengaruhi oleh hasil penggunaan tepung yang berbeda-beda.
Baca Juga: Resep Bakwan Bihun Enak, Aneka Menu Pelengkap Renyah yang Bikin Kita Mudah Jatuh Cinta
Umumnya, bahan utama tepung dalam bakwan adalah tepung terigu protein sedang, tapi ada pula yang menambahkan tepung lain untuk menghasilkan bakwan dengan tekstur berbeda.
Umumnya, orang menambahkan tepung sagu, tepung beras, atau bahkan mengombinasikan keduanya.
Nah, berikut ini adalah hasil akhir penggunaan tepung dalam bakwan.
Artikel berlanjut setelah video berikut ini.