Bukan cuma jual makanan
Menurut Stephanie Clarissa selaku manager restoran, NIX Kitchen & Bar terinspirasi dari Dewi Malam dari mitologi Yunani.
"Maka dari itu, desain NIX Kitchen & Bar didominasi oleh bentuk lingkaran yang mereferensikan bulan," kata Stephanie.
NIX Kitchen & Bar sendiri terletak di Burz@ Tower lantai 9 dan 10, kawasan Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara.
Lantai 9 dimanfaatkan untuk bar, sedangkan restorannya sendiri terletak di lantai 10.
Karena letaknya cukup tinggi, tamu pun bisa menikmati pemandangan malam kota yang indah.
Walaupun terlihat modern, NIX Kitchen & Bar ternyata banyak sajikan kreasi menu yang terinspirasi dari masakan tradisional Indonesia.