Satu Indonesia Belum Sadar, Minum Air Rebusan Pisang Dicampur Madu Setiap Hari Bisa Berikan Dampak ini Buat Tubuh, Gak Nyangka

By Marcel Mariana, Selasa, 13 Juli 2021 | 10:25 WIB
Campuran madu dan air rebusan pisang baik untuk kesehatan (Pos Belitung - Tribunnews.com)

1. Jadi Sumber Antioksidan

Pisang secara alami mengandung antioksidan tinggi yang larut dalam air, termasuk dopamin dan gallocatechin, yang dapat membantu melawan radikal bebas dan mencegah kondisi kronis seperti penyakit jantung.

Namun, kulitnya memiliki kadar antioksidan yang jauh lebih tinggi daripada dagingnya.

Oleh karena itu, baiknya kita merebus pisang bersama dengan kulitnya.

Baca Juga: Resep Pisang Bakar Cokelat Keju Enak, Camilan Nikmat Dari Pisang yang Bisa Dibuat Semua Orang

2. Mencegah Kembung

Air rebusan pisang tinggi kalium, mineral dan elektrolit yang penting untuk mengatur keseimbangan cairan, tekanan darah yang sehat, dan kontraksi otot.

Kalium bekerja erat dengan natrium, mineral dan elektrolit lain, untuk mengatur keseimbangan cairan dalam sel.

Namun, ketika kita mengonsumsi lebih banyak natrium daripada kalium, tubuh akan mengalami retensi air alias kembung.

Karenanya, kandungan kalium dari air rebusan pisang dapat membantu mengimbangi kembung dengan memberi sinyal pada ginjal untuk mengeluarkan lebih banyak natrium ke dalam urin.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :