Tak Sengaja Taruh Pisang Mentah Di Atas Kulkas, Seorang Ibu Rumah Tangga Malah Melongo Saat Perubahan Tak Terduga Ini Terjadi

By Gusthia Sasky T, Jumat, 6 Agustus 2021 | 13:10 WIB
Pisang mentah (pixabay/Ninifee)

Cara Membuat Pisang Cepat Matang

Sekarang Anda tak perlu lagi lama-lama menunggu pisang matang.

Karena ternyata ada cara mudah untuk mempercepat kematangan pisang loh.

Bahkan bisa dilakukan dengan barang-barang yang ada di rumah Anda.

Pisang mentah

1. Letakkan di atas Kulkas

Bagian atas kulkas adalah tempat yang hangat. Nah, suhu hangat atau panas dapat mempermudah kematangan pada pisang.

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu! Terungkap Rahasia Pedagang Bikin Pisang Goreng 'Semanis Madu' Ternyata Cuma 1 Hal Ini, Sederhana Banget!

Selain di atas kulkas, Anda juga bisa gantungkan di dekat jendela yang terkena sinar matahari.

2. Masukkan ke Paper Bag

Ternyata menempatkan pisang di ruang tertutup akan membuat gas etilen keluar dan mempercepat proses kematangan pisang.

Anda juga bisa memasukkan pisang bersama apel atau pisang yang sudah matang ke dalam paper bag berisi pisang yang masih mentah.