SajianSedap.com - Garam merupakan salah satu bahan dapur yang paling wajib ada saat memasak.
Bumbu dapur yang memiliki rasa asin ini, tak ubahnya syarat wajib ada sebelum memulai memasak.
Selain rasa asin, garam mampu memberikan sensasi gurih pada masakan.
Baca Juga: Cuma 5 Menit, Ini Makanan untuk Obat Hilangkan Daki yang Membandel di Kulit, Lebih Baik dari Lulur!
Namun sayang, banyak orang biasanya asal memasukkan garam dalam masakan tanpa takaran yang jelas.
Bahkan sebagian besar orang tak sadar, malapetaka yang mengintai jika sampai mengonsumsi garam berlebihan.
Lalu apa saja bahaya jika terlalu banyak garam masuk ke tubuh?
Bahaya Konsumsi Garam Berlebih Bagi Tubuh
Disebutkan dalam laman resmi Kemenkes RI, ada 8 hal buruk yang bisa terjadi akibat kelebihan garam dalam tubuh.1. Mengalami dehidrasiKandungan sodium di dalam garam membantu keseimbangan cairan dalam tubuh.Jika asupan garam terlalu tinggi, tubuh memerlukan lebih banyak cairan untuk membersihkan jaringan dalam tubuh agar otot dan organ-organ lain bisa berfungsi baik.
Baca Juga: Menu Diet Rendah Garam, Lebih Ampuh Bantu Menjaga Sistem Imun Tubuh Selama Pandemi, Wajib Dicoba
Baca Juga: Awas Ketipu Pedangang Nakal! Jangan Beli Garam dengan Ciri Ini kalau Tak Mau Sisi Rumah Kena Efek Mengerikan, Bahaya!Jika orang tidak minum cukup air dan kandungan garam tinggi, tubuh akan banyak menarik cairan dari sel-sel sehingga dapat menyebabkan dehidrasi.2. Pembengkakan bagian tubuhTerlalu banyak mengonsumsi garam menyebabkan tubuh menahan lebih banyak air untuk menjaga keseimbangan cairan.Akibatnya bagian tubuh tertentu membengkak.
Meski demikian, ada kemungkinan penyebab lain terjadinya pembengkakan pada tubuh.man3. Berdampak pada urinasiJika konsumsi garam sangat tinggi sehingga mengganggu fungsi ginjal, bisa menyebabkan orang lebih sering urinasi.Dalam hal ini urin mungkin berwarna kuning pupus sehingga tampak seperti normal, namun protein yang dikandung dalam urin akan menunjukkan tanda gangguan ginjal.Sementara saat dehidrasi, urin yang dilepas tubuh semakin sedikit, dan menjadi lebih kental serta berwarna kuning tua.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
4. Perut kembungTingginya konsumsi garam juga bisa menyebabkan kembung karena tubuh berusaha menahan lebih banyak cairan untuk menjaga keseimbangan.5. Gangguan ginjalKonsumsi garam berlebih bisa menyebabkan gangguan ginjal lantaran meningkatkan jumlah protein dalam ginjal.Akibatnya dapat meningkatkan risiko gangguan ginjal serta risiko timbulnya batu ginjal.6. Otot kejangMenjaga keseimbangan antara sodium dan potasium sangat penting bagi tubuh, karena kedua unsur kimia ini bertanggungjawab bagi kontraksi otot.Jika keseimbangan terganggu akibat tingginya asupan garam, orang bisa menderita kejang pada otot dan diiringi dengan rasa sakit.
Baca Juga: Iseng-Iseng Rendam Gelas Kaca Ke Larutan Garam, Seorang Ibu Rumah Tangga Malah Kegirangan Saat Lihat Perubahan Tak Terduga Ini Terjadi7. Sakit kepalaBanyaknya sodium dalam tubuh meningkatkan volume darah, sehingga memerlukan ruang lebih luas dalam pembuluh darah.Tekanan terhadap pembuluh darah menyebabkan tekanan darah meningkat. Dampaknya bisa berupa sakit kepala barat yang sering muncul.8. Kemampuan kognitif menurunTingginya tekanan darah karena tingginya jumlah asupan garam bisa merusak arteri yang menyalurkan darah ke otak.Hal ini bisa menyebabkan turunnya kemampuan orang untuk berpikir dan berkonsentrasi dalam tugas sehari-hari.
Anjuran Jumlah Garam Harian yang bisa Dikonsumsi
Dikutip dari laman kemkes.go.id, berdasarkan rekomendasi nutrisi dari Health Canada, tubuh kita cuma membutuhkan 115 miligram sodium per hari untuk hidup sehat.
Sebagai perbandingannya, 1 sendok teh garam mengandung 2.000 miligram sodium.
Sedangkan berdasarkan UK RNI (United Kingdom Reference Nutrient Intakes) batas minimum 575mg dan maksimum 1.600mg.Takaran ini memang bisa bermacam-macam, tergantung iklim negara kita tinggal.
Contohnya, di iklim yang panas, seperti di Indonesia, kita butuh garam lebih banyak karena ketika tubuh berkeringat, tubuh kita mengeluarkan sodium.
Peni M. Hartanto, seorang konsultan nutrisi dan diet mengatakan bahwa di negara Indonesia tidak ada penetapan kebutuhan natrium secara khusus.Tapi badan kesehatan dunia, WHO (World Health Organization) menganjurkan untuk membatasi konsumsi sodium 2.400mg atau sekitar 1 sendok teh garam per hari.
Kemungkinan kekurangan garam untuk kita yang tinggal di Indonesia sangat kecil karena sebagian besar makanan yang ada negara kita tinggi kandungan sodiumnya.
Namun tentunya Anda juga harus waspada mengenai kemungkinan buruk yang terjadi di tubuh jika terlalu banyak mengonsumsi garam.
Artikel ini telah tayang di GridHealth.id dengan judul Akibat Kelebihan Garam Pada Tubuh, 8 Hal Buruk Ini Bisa Terjadi