Resep Seblak Sosis Goreng Enak, Kudapan Khas Jawa Barat yang Gampang Dibuat

By Dwi, Jumat, 10 September 2021 | 19:00 WIB
Resep Seblak Sosis Goreng, Kudapan Nikmat yang Mudah Dibuat (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Seblak Sosis Goreng, salah satu kudapan khas Jawa Barat yang rasanya nikmat dan mudah dibuat.

Kalau ingin membuat camilan yang mengenyangkan, contek Resep Seblak Sosis Goreng ini saja.

Rasa yang lezat dari Resep Seblak Sosis Goreng pasti bikin semua orang ingin menyantapnya lagi dan lagi.

Baca Juga: Resep Keripik Tempe Balado Enak, Hidangan Renyah yang Selalu Bikin Kita Betah Ngemil 

Waktu: 30 Menit

Sajian: 5 Porsi

Bahan:200 gram kerupuk putih, direndam3 buah sosis, dipotong-potong1 butir telur3 batang caisim, dipotong-potong1 lembar kol, diiris1 sendok makan kecap manis2 sendok teh garam1/4 sendok teh merica bubuk1 batang daun bawang, diiris tipis200 ml air2 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu Halus:3 butir bawang merah2 siung bawang putih2 buah cabai merah keriting1 buah cabai merah besar2 cm kencur

Cara Membuat Seblak Goreng Sosis:

1. Tumis bumbu halus sampai harum. Sisihkan di pinggir wajan. Masukkan telur. Aduk sampai berbutir kasar. Masukkan sosis. Aduk rata.

2. Masukan caisim dan kol. Aduk sampai layu. Masukkan kerupuk. Aduk rata.

3. Bubuhi kecap manis, garam, dan merica bubuk. Aduk sampai terbalut bumbu. Tuang air. Masukkan daun bawang. Masak sampai meresap.

Baca Juga: Resep Kentang Goreng Saus Keju Enak, Camilan Sederhana Dengan Taburan Saus yang Istimewa

Baca Juga: Yang Doyan Jajan Pasti Nyesel, Makan Bakwan Di Sore Hari Ternyata Bisa Picu Stroke Di Usia Muda, Waspada!

Baca Juga: Resep Bakwan Gembus Enak, Camilan Serba Goreng yang Siap Tersaji Dalam 30 Menit Saja

Baca Juga: Resep Roti Goreng Talas Enak, Camilan Sedap yang Bikin Keluarga Ogah Keluar Rumah

Baca Juga: Resep Serabi Ala Pizza Enak, Kreasi Jajanan Pasar Dengan Sentuhan Rasa Internasional