Butuh Ide Menu Anti Repot Untuk Makan Siang? Contek Saja Resep Tumis Ikan Tuna Suwir Ini

By Dwi, Rabu, 29 September 2021 | 09:00 WIB
Resep Tumis Ikan Tuna Suwir, Menu Serba Ikan yang Bikin Pengen Makan Terus (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Tumis Ikan Tuna Suwir memang patut diacungi jempol soal rasanya.

Namun jangan salah sangka dulu, Resep Tumis Ikan Tuna Suwir yang enak ini ternyata mudah dibuat.

Meskipun kita tidak terlalu pandai masak, Resep Tumis Ikan Tuna Suwir ini pasti berhasil kita buat.

Baca Juga: Resep Ikan Goreng Balut Tepung Enak, Teksturnya yang Renyah Jadi Semakin Menggoda Untuk Disantap 

Waktu: 45 Menit

Sajian: 8 Porsi

Bahan:600 gram ikan tuna fillet1 sendok teh air jeruk nipis1/2 sendok teh garam1/2 sendok teh merica bubuk1 lembar daun salam2 batang serai, iris3 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya, iris2 buah tomat hijau, potong-potong1/2 sendok teh garam1/2 sendok teh gula merah2 tangkai kucai, potong 2 cm100 ml kaldu ikan, (dari sisa kaldu mengukus ikan)300 ml santan dari 1/4 butir kelapa2 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu Tumbuk Kasar:2 siung bawang putih4 butir bawang merah3 buah cabai merah keriting1 buah cabai merah besar1 cm kunyit, bakar1 sendok teh terasi, bakar

Cara Membuat Tumis Ikan Tuna Suwir:

1. Lumuri ikan tuna bersama air jeruk nipis, garam, dan merica bubuk. Diamkan 10 menit.

2. Kukus 30 menit di atas api sedang sampai matang. Suwir-suwir kasar. Ukur kaldu ikan 100 ml .

3. Tumis bumbu tumbuk kasar, daun salam, serai, dan daun jeruk sampai harum. Masukkan tomat. Aduk sampai setengah layu. Tambahkan ikan tuna suwir. Aduk rata.

4. Masukkan garam dan gula merah.Aduk rata. Tuang kaldu ikan dan santan sedikit-sedikit sambil diaduk perlahan sampai meresap. Tambahkan kucai. Aduk rata.

Baca Juga: Resep Sayur Gori Enak, Olahan Dari Nangka Muda Dengan Kuah Santan yang Sedap

Baca Juga: Resep Jamur Cah Ebi Enak, Menu Tumisan Sederhana Dengan Rasa yang Nampol

Baca Juga: Resep Tipat Cantok Enak, Sajian Kilat Khas Bali yang Cocok Untuk Pelengkap Siang Nanti

Baca Juga: Resep Buldak Enak, Hidangan Ala Korea yang Cocok Untuk Makan Siang Nanti

Baca Juga: Resep Tumis Kacang Panjang Jagung Enak, Menu Tumisan Dengan Tampilan Warna yang Menarik