Mulai Sekarang, Coba Rendam Seprei dengan Garam Dulu Sebelum Dicuci, Dijamin Bakal Melongo Jika Lihat Hasil Tak Terduga Ini

By Gusthia Sasky T, Minggu, 19 September 2021 | 17:10 WIB
Sprei dan Garam (pexels)

Mencuci Sprei Agar Lebih Mudah

Mencuci bahan yang tebal seperti seprei, selimut, dan gorden tentu membutuhkan tenaga ekstra dibandingkan mencuci pakaian biasa.

Kadang-kadang untuk praktisnya, kita menyerahkannya ke jasa laundry. Sebetulnya mencuci seprei tidaklah seberat yang kita duga kalau menggunakan cara ini.

Rendam bahan tersebut dalam air hangat yang telah diberi 5 sendok makan garam, biarkan 1 - 2 jam.

Sprei

Rendaman tersebut akan melarutkan kotoran. Setelah itu, bilas dan lakukan proses mencuci seperti biasanya.

Baca Juga: Dikira Sepele, Efeknya Ternyata Nggak Main-main, Jangan Pernah Masukkan Garam saat Merebus Daging! Ini Akibatnya

Agar Porselen Kembali “Kinclong”

Membersihkan barang porselen Anda yang menguning, tidaklah sulit. Caranya yaitu dengan memakai asam belerang yang telah diencerkan dengan air.

Gunakan kuas cat untuk menyapukan larutan tadi ke semua bagian porselen. Kemudian diamkan selama 30 menit.

Selanjutnya, bersihkan dengan abu gosok yang kering dan halus, lalu bilaslah dengan air bersih.

Setelah tahap tahap itu dilakukan, Anda akan mendapatkan porselen yang mengkilap lagi.