Manfaat Dari Rajin Makan Alpukat Setiap Hari
Sebuah studi dalam Journal of Nutrition menyebutkan, makan satu alpukat setiap hari dapat menurunkan kadar LDL atau kolesterol jahat pada orang dewasa yang memiliki kelebihan berat badan atau obesitas.
Bahkan jika Anda mengonsumsinya secara rutin, alpukat akan mendatangkan manfaat kesehatan yang luar biasa.
Apalagi satu buah alpukat bisa memiliki kandungan vitamin C, vitamin K, folat, kalium, zat besi, vitamin E, dan vitamin B6 yang semuanya sangat dibutuhkan tubuh.
Selain itu, alpukat juga mengandung beberapa nutrisi nabati, seperti Fitosterol yaitu senyawa yang dapat menurunkan kolesterol.
Dengan berbagai kandungan tersebut, alpukat setidaknya memiliki enam manfaat luar biasa seperti dikutip dari Medical News Today.
1. Mencegah Sakit Mata
Sebagai obat alami, buah alpukat memiliki kandungan lutein dan zeaxanthin.
Dua jenis vitamin yang disebut karotenoid itu mampu melindungi mata dari berbagai gangguan.
Selain itu, alpukat dengan ciri kulit berwarna hijau juga memiliki kandungan antioksidan tinggi berupa beta-karoten.
Tak heran jika rutin konsumsi alpukat bisa cegah dari berbagai gangguan penglihatan.