SajianSedap.com - Semua orang tentu sudah tidak asing lagi dengan kubis.
Ya, sayuran satu ini biasa diolah menjadi campuran sayur sop atau lodeh.
Tak hanya mudah dicari dengan harga terjangkau, kubis juga memiliki sederet nutrisi yang baik untuk tubuh.
Diketahui kubis mengandung serat, vitamin C, vitamin B6, vitamin K, folat, kalsium, potassium, mangan, magnesium.
Namun selain untuk dimakan, kubis juga bisa dimanfaatkan dengan ditempelkan bagian tubuh tertentu.
Mungkin terdengar aneh, tapi kenyataannya menempelkan kubis pada tubuh bisa mendapatkan manfaat yang mengagumkan.
Penasaran apa manfaatnya? Kalau begitu yuk simak artikel berikut.