“Mengonsumsi ayam dengan suntikan estrogen juga cenderung membuat gemuk,” pungkas dr. William.
Seperti yang dilansir dari laman Cewekbanget.id, terdapat makanan lain yang berbahaya bagi kesehatan reproduksi perempuan.
- Kopi dan teh karena kedua minuman ini mengandung kafein. Sebaiknya beri batasan konsumsi harian kafein karena produksi hormon estrogen bisa meningkat dan pada akhirnya berbahaya bagi kesehatan.
- Junk food dilarang karena mengandung lemak dan gula yang tinggi.
- Minuman beralkohol bisa membuat perkembangan lapisan endometrium menjadi tidak normal dan menyebabkan nyeri luar biasa saat haid.
- Makanan kemasan, terutama yang dibungkus dengan styrofoam kurang bagus untuk kesehatan reproduksi karena bahan kimia karsinogen dari styrofoam menempel pada makanan. Residu styrofoam ini nantinya dapat menyebabkan gangguan pada sistem endokirnologi endocrine disrupter (EDC) dan reproduksi.
Untuk jaga kesehatan seksual dan reproduksi perempuan, sebaiknya hindari makanan yang sudah disampaikan. Selamat hidup sehat!