Resep Mix Pearl Dessert, Minuman Ala Cafe Dengan Isian yang Lengkap

By Dwi, Sabtu, 30 Oktober 2021 | 15:00 WIB
Resep Mix Pearl Dessert, Minuman yang Wajib Hadir Saat Akhir Pekan (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Mix Pearl Dessert ini pasti sayang banget kalau tidak sampai disajikan.

Soalnya, rasa dari Resep Mix Pearl Dessert berikut ini tidak kalah nikmat dengan buatan cafe.

Jika punya waktu senggang dan bingung mau ngapain, menghadirkan Resep Mix Pearl Dessert yang istimewa ini memang paling tepat.

Baca Juga: Resep Starfruit Leci Punch Enak Dan Segar Ini Tampil Dengan Rasa yang Memukau! 

Waktu: 45 Menit

Sajian: 5 Porsi

Bahan:300 gram cincau, iris lebar5 skup es krim matcha600 ml air200 gram gula pasir2 lembar daun pandan, ikat simpul

Bahan Bola Talas:250 gram talas kukus, dihaluskan100 gram tepung sagu1/4 sendok teh garam

Bahan Bola Ubi:150 gram ubi merah, dikukus, dihaluskan100 gram tepung sagu1/2 sendok teh garam

Bahan Pearl:65 gram tepung sagu45 ml air panas1/4 sendok teh cokelat pasta1/2 sendok teh jeli bubuk

Bahan Kuah:250 ml susu evaporated375 gram es serut

Cara membuat Mix Pearl Dessert:

1. Bola ubi, campur ubi merah, tepung sagu, dan garam. Uleni hingga kalis. Pulung panjang diameter 1 1/2 cm. Potong-potong panjang 2 cm. Sisihkan.

2. Bola talas, Campur talas, tepung sagu, dan garam. Uleni hingga kalis. Pulung panjang diameter 1 1/2 cm. Potong-potong panjang 2 cm. Sisihkan.

3. Rebus air, gula pasir, dan daun pandan. Masukkan bola ubi dan bola talas, Rebus sampai mengapung. Tiriskan.

4. Pearl, aduk rata tepung sagu. Tuang campuran air panas dan cokelat pasta sedikit-sedikit sambil diuleni sampai bisa dibentuk. Bulatkan kecil-kecil sebesar kelereng. Rebus hingga terapung. Tiriskan.

Baca Juga: Rasakan Sensasi Rasa Unik Dari Kreasi Minuman Tradisional yang Terkenal, Resep Es Dawet Ireng

Baca Juga: Resep Es Cuing, Minuman Segar Khas Cirebon yang Tepat Untuk Di Musim Panas Seperti Ini

Baca Juga: Resep Punch Serbuk Jeruk, Minuman Dingin yang Kesegarannya Bikin Kita Lupa Diri

Baca Juga: Resep Watermelon and Yoghurt Ice Ini Dijamin Sukses Segarkan Hari-Hari Kita

Baca Juga: Resep Mango Smoothies, Minuman Segar yang Tak Bakal Ditolak Begitu Saja