Makanan untuk Obat Bau Mulut, Daripada Pakai Obat Kumur Mending Konsumsi Makanan Ini Lebih Murah dan Aman

By Gusthia Sasky T, Kamis, 28 Oktober 2021 | 15:45 WIB
Makanan untuk obat bau mulut (Freepik.com)

Caranya adalah dengan membunuh bakteri yang mungkin berada di mulut kita.

Sebuah studi menunjukkan bahwa mengunyah permen karet yang dibumbui dengan komponen Cinnamaldehyde memiliki efek antibakteri, menyebabkan napas menjadi lebih segar.

Mentimun

Sayuran dengan kadar air tinggi seperti mentimun sangat bagus untuk menghilangkan bau mulut.

Air mencegah mulut kering dan membersihkan sisa makanan yang yang mungkin terselip di gigi kita setelah makan.

Baca Juga: Makanan untuk Obat Gusi Bengkak, Engga Perlu Buru-Buru Ke Dokter Pakai Bumbu Dapur Ini Dijamin Bisa Bikin Bengkak Hilang dalam Hitungan Menit

Mirip dengan apel, faktor pengunyahan yang kita lakukan ketika mengonsumsi mentimun juga membantu merangsang produksi air liur, yang membantu menghidrasi mulut kita.

Jika enggak suka mentimun, kita bisa menggantinya dengan seledri untuk mendapatkan efek yang sama.

Yogurt

Untuk menghilangkan bau mulut, yogurt yang dipilih haruslah yogurt bebas gula.

Yogurt bebas gula memiliki efek probiotik yang membantu perkembangan bakteri baik di mulut kita.

Studi pada tahun 2005 menemukan bahwa peserta yang makan yogurt bebas gula selama enam minggu menunjukkan penurunan kadar senyawa sulfida yang mudah menguap serta indeks plak dan gingiva.