Solusi Hidup Sehat dan Gak Sakit-sakitan Ternyata Murah Banget, Lauk Murah Meriah Ini Jadi Rahasianya, Modalnya Cuma Rp 5 Ribu

By Amelia Pertamasari, Rabu, 10 November 2021 | 10:10 WIB
Sederet makanan untuk hidup panjang umur. (Freepik.com)

SajianSedap.com - Hidup panjang umur dengan usia lebih dari 100 tahun mungkin sudah jarang terdengar.

Padahal, ada rahasia untuk hidup lebih lama yang sebenarnya bukan rahasia sama sekali.

Studi menunjukkan bahwa untuk menjadi sehat dan bahagia hingga hari tua membutuhkan sejumlah kebiasaan gaya hidup seperti tidak merokok, memiliki kehidupan sosial yang aktif, berolahraga, menjaga berat badan yang sehat, dan makan makanan yang tepat.

Meskipun tidak ada satu makanan pun yang dapat memperpanjang hidup Anda dengan sendirinya, ada banyak makanan yang dapat Anda makan dalam kombinasi satu sama lain yang dapat membantu menjalani hidup yang lebih sehat dan lebih lama.

Baca Juga: Kunci Hidup Panjang Umur Ternyata Murah Banget, Modalnya Cuma Rutin Makan Bahan Murah di Pasar Ini Tiap Hari, Efeknya Bakal Kerasa Bertahun-tahun

Apakah makanan tersebut dikemas dengan antioksidan, dapat membantu menurunkan kadar kolesterol LDL yang berbahaya, atau dapat membantu pengaturan gula darah.

Berikut ini makanan yang dapat membantu Anda mencegah penyakit kronis yang mengancam jiwa.

Sehingga memungkinkan hidup bisa lebih sehat dan lebih lama.

Makanan Untuk Hidup Panjang Umur

Dilansir dari laman well and good, beberapa makanan yang dianggap mampu memperpanjang usia.

1. Kacang

Kacang dianggap menjadi salah satu makanan yang jika dikonsumsi secara rutin dapat memperpanjang usia.

Baca Juga: Jadi Jawaban Panjang Umur! Cuma Minum Air Rebusan Daun Jeruk, Jangan Kaget Kalau Sekarang Tidak Perlu Datang ke Dokter

2. Sayuran

Sayuran sudah barang pasti yang wajib untuk dikonsumsi setiap hari.

Seorang peneliti bernama Buettner menyarankan beberapa jenis sayuran hijau yang bisa dikonsumi untuk membantu menambah umur panjang.

Di antaranya adalah kangkung, bit, lobak, sawi, kembang kol, paprika, hingga kubis.

3. Buah

Tidak kalah penting dari sayuran, buah juga memiliki manfaat luar biasa untuk membantu menjaga kesehatan tubuh dan umur panjang.

Buah yang direkomendasikan untuk Anda konsumsi adalah semangka, melon, apel, hingga anggur.

Mengonsumsi sederet buah-buahan saat masih segar dan matang bisa dilakukan setiap hari.

Disarankan untul menaruh buah-buahan segar itu pada bagian atas rak kulkas agar pandangan mata langsung tertuju pada deretan buah tersebut.

4. Tahu

Kebutuhan tubuh akan protein nabati juga bisa didapat dari tahu.

Baca Juga: Mulai Malam Ini Coba Minum Susu Dingin Setiap Hari, Wanita Ini Sampai Terkejut Khasiat Luar Biasa yang Terjadi Pada Tubuhnya

Tahu bahkan bisa dikonsumsi dua kali dalam seminggu untuk menggantikan daging.

Saat mengolah tahu bisa juga ditambahkan dengan tempe yang Anda miliki di rumah, pastikan untuk memanfaatkan minyak zaitun untuk menggoreng.

5. Ikan

Mengonsumsi ikan sangat penting minimal 3 ons setiap harinya.

Coba konsumsi ikan kakap, ikan kerapu, hingga ikan teri untuk disantap.

Ada baiknya untuk menghindari ikan yang dibudidayakan dengan cara yang tidak tepat.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.

Manfaat Air Rebusan Daun Jeruk

Melansir m.dailyhunt.in, pengobatan herbal menggunakan daun jeruk mulai dikenalkan pada awal abad ini.

Daun jeruk memiliki efek anti-inflamasi sehingga melawan efek peradangan. Sehingga, bisa meredakan pembengkakan.

Para peneliti asal Jepang menemukan kandungan antioksidan yang tinggi pada daun jeruk.

Antioksidan tinggi pada daun jeruk bisa membantu memberantas radikal bebas. Radikal bebas bisa berasal dari polutan, residu zat kimia, dan lain-lain.

Baca Juga: Bukan Panjang Umur Malah Jadi Malapetaka! Golongan Darah Ini Ternyata Tidak Dianjurkan Makan Daging Ayam, Bahaya yang Bisa Mengancam Tidak Main-Main

Bila radikal bebas tidak segera dihilangkan dari tubuh, bisa menyebabkan berbagai penyakit serius.

Sehingga, mengonsumsi daun jeruk bisa membantu menangkal berbagai penyakit.

Selain menangkal penyakit, manfaat dari rutin mengonsumsi daun jeruk bisa mencegah munculnya tanda-tanda penuaan.

Tanda-tanda penuaan yang terlihat secara fisik diantaranya muncul uban, garis-garis halus, kulit kendur, dan sebagainya.

Kandungan daun jeruk bisa membuat penampilan anda lebih muda.

Artikel ini telah tayang di Nakita.id dengan judul Pantas Banyak Dicari, Makanan Sehari-hari Penambah Umur Panjang Berikut Ini Jangan Sampai Tidak Ada dalam Kulkas!