Resep Tumis Pokcoy Cabai Kering, Sajian Kilat Dan Nikmat yang Bikin Semua Doyan Makan Sayur

By Dwi, Selasa, 16 November 2021 | 18:00 WIB
Resep Tumis Pokcoy Cabai Kering, Sajian Kilat Dengan Rasa yang Mantap (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Tumis Pokcoy Cabai Kering memang tepat banget kita sajikan untuk lengkapi menu makan malam nanti.

Soalnya, Resep Tumis Pokcoy Cabai Kering ini mudah dibuat dan rasanya enak banget.

Kalau Resep Tumis Pokcoy Cabai Kering sudah hadir di meja makan, semuanya pasti jadi doyan makan sayur.

Baca Juga: Resep Pokcoy Telur Asin Enak Ini Mustahil Banget Kalau Tidak Disukai Keluarga 

Waktu: 20 Menit

Sajian: 4 Porsi

Bahan:2 ikat pokcoy, disiangi4 siung bawang putih, dicincang kasar2 buah cabai merah kering dicincang kasar1 butir telur dikocok lepas1 sendok teh kecap ikan1 sendok teh kecap asin1/2 sendok makan saus tiram1/4 sendok makan garam1/4 sendok teh merica bubuk100 ml air2 sendok teh maizena dilarutkan dalam 1 sendok makan air1 sendok makan minyak untuk menumis

Cara Membuat Tumis Pokcoy Cabai Kering:

1. Panaskan minyak. Tumis bawang putih dan cabai merah kering hingga harum. Pinggirkan bawang di sisi wajan. Masukkan telur. Aduk hingga berbutir. Masukkan pokcoy. Aduk sampai setengah layu.

2. Tambahkan kecap ikan, kecap asin, saus tiram, garam, dan merica. Aduk rata. Tuang air. Masak sambil diaduk hingga matang.

3. Kentalkan dengan larutan maizena. Aduk hingga meletup-letup.

Baca Juga: Resep Kwetiau Pokcoy Nugget Goreng yang Sedap Ini Bisa Jadi Pilihan Utama Menu Sarapan Nanti

Baca Juga: Resep Cah Pokcoy Asin Taoge, Sajian Sederhana yang Bikin Makan Jadi Lebih Lengkap

Baca Juga: Resep Pokcoy Taosi Wijen, Menu Sayuran Praktis Dengan Tumisan Bumbu yang Nikmat

Baca Juga: Resep Tumis Pokcoy Enak, Menu Makan Malam Praktis yang Menyehatkan

Baca Juga: Resep Pokcoy Siram Sukiyaki Enak Dan Sederhana, Menu Pelengkap Sehat Saat Makan Malam