2. Kecanduan
Pengaruh kesehatan mental berikutnya yang sangat berpotensi akibat penggunaan gawai dan internet yang berlebihan, adalah kecanduan terhadap berbagai kegiatan yang bisa dilakukan melalui internet dan gadget.
Seperti kecanduan games, internet, sosial media dan juga online shopping.
Jika hal ini tidak segera disadari dan dibenahi oleh orangtuanya, maka kecanduan-kecanduan tersebut bisa merugikan orang lain.
Contohnya seperti kasus seorang remaja (kelas 2 SMP) asal Sidoarjo, Jawa Timur yang rela mencuri dan membakar rumah tetangganya akibat kecanduang game online.
Ia membakar rumah tetanggnya lantara tidak mendapatkan uang untuk isi ulang atau top up game online, pada 8 Mei 2021 lalu.
Tidak hanya itu, akibat game online ini juga, seorang remaja perempuan asal Jambi nekat kabur dari rumah dan terlantar di bandara Soekarno-Hatta, karena ingin bertemu dengan pria sekaligus lawan mainnya di sebuah game online.
3. Depresi
Depresi menjadi gangguan atau dampak kesehatan mental berikutnya akibat internet berlebihan.
Mengapa demikian?
Sebab, hampir segala hal yang ada di internet dan tersaji di gadget yang kita miliki tidak ada filter atau penyaring instan, mana yang dibutuhkan dan tidak dibutuhkan.
Mana yang akan mengganggu dan mana yang bermanfaat.
"Semua akses informasi tanpa seleksi ada di internet, yang mudah kita akses juga di gawai kita. Dampak negatifnya, internet membuat banyak diantara kita tidak menjadi diri sendiri," ujarnya.
Aktivitas dan tindakan tidak menjadi diri sendiri itu juga akhirnya nanti akan berakibat pada depresi, jika tidak segera dihindari.
Artikel ini pernah tayang di Kompas.com dengan judul Melihat Layar "Gadget" di Kegelapan Picu Kebutaan
Baca Juga: Diam Di Rumah Saja Bisa Tetap Bisa Nikmati Makan Enak, Kok Bisa?