Jangan Dipakai Masak! ini Bahaya Kalau Masih Nekat Pakai Minyak Goreng Curah, Murah Tapi Bikin Bolak Balik Rumah Sakit

By Raka, Selasa, 30 November 2021 | 11:50 WIB
Bahaya yang bisa timbul kalau masih nekat pakai minyak goreng curah (Dok. via kompas images)

 

SajianSedap.com - Masyarakat Tanah Air dibuat kelabakan dengan tingginya harga minyak goreng.

Beberapa merek minyak goreng bahkan sudah menembus angka di atas Rp 20 ribu,

Kepanikan masyarakat terhadap minyak goreng bermerek wajar karena gorengan masih menjadi masakan favorit masyarat.

Belum sampai disitu, minyak goreng curah yang menjadi solusi bahkan siap-siap dilarang Pemerintah.

Baca Juga: Chef Arnold Poernomo Spills How To Cook Wagyu Beef at Home, Fine Dining Style

Hal ini wajar, karena minyak goreng curah memiliki dampak buruk buat seisi rumah.

Ini bahaya yang bisa timbul jika masih nekat pakai minyak goreng curah.

1. Memicu kolesterol

Konsumsi makanan yang digoreng bisa memicu tingginya kadar kolesterol.

Apalagi jika Anda menggunakan minyak goreng curah yang sudah terdapat sisa atau serbuk penggorengan.

Baca Juga: Jadi Rahasia Pedagang Pecel Lele, Ternyata Begini Cara Mudah Hilangkan Bau Pada Minyak Goreng, Dijamin Bisa Dipakai untuk Masak Lagi dan Bikin Irit!

Inilah yang paling memicu meningkatnya kadar kolesterol.

2. Diabetes

Diabetes

Selain kolesterol, minyak goreng curah juga bisa memicu penyakit lainnya seperti diabetes.

Pemanasan minyak goreng berulang kali bisa mengakibatkan penipisan kandungan antioksidan alami.

Hal ini bisa menyebabkan diabetes, hipertensi, dan peradangan pembuluh darah.

Artikel berlanjut setelah video berikut ini.

 

 

3. Kanker payudara

kanker payudara

Para peneliti dari University of Illinois menguji minyak goreng bekas pakai terhadap tikus.

Hasilnya menunjukkan bahwa minyak goreng yang dipanaskan kembali dapat memicu perubahan sel, sehingga dapat mendorong pertumbuhan kanker payudara.

Memanaskan minyak berulang kali diketahui dapat merusak struktur kimia minyak dan melepaskan aclorein. Ini adalah zat racun yang bersifat karsinogenik alias memicu kanker.

4. Keracunan makanan

Menggoreng makanan dengan minyak curah rupanya bisa menyebabkan keracunan makanan.

Baca Juga: Kasihan Bikin Keluarga jadi Korban! Emak-emak Hindari Beli Minyak Goreng Kalau Lihat Ciri-ciri Seperti ini, Jangan Nekat Kala Mau Selamat!

Jika minyak goreng tidak disaring dan disimpan dengan benar, bakteri akan memakan sisa-sisa makanan yang tertinggal dalam minyak.

Bila minyak tersebut digunakan berulang kali, sifat minyak akan berubah menjadi anaerob dan merangsang pertumbuhan Costridium botulinum.

Ini adalah bakteri penyebab botulisme, jenis keracunan makanan yang parah.

5. Penyakit kardiovaskular

Perlahan tapi pasti, zat kimia dalam minyak goreng curah akan terus mengendap sehingga mengundang penyakit.

Minyak curah mengandung peroksida dan aldehid, dua bahan kimia yang dapat merusak sel dan memicu aterosklerosis.

Baca Juga: Satu RT Heran Kenapa Ibu Ini Bisa Irit Banget Belanja Minyak, Ternyata Cuma Pakai 1 Trik Ini Minyak Bisa Tetap Jernih Walau Dipakai Berulang Kali

Aterosklerosis adalah pengerasan pembuluh darah akibat timbunan plak, lemak, kolesterol, dan lainnya.

Saat dimasak dalam suhu tinggi, kandungan lemak dalam minyak akan berubah menjadi lemak trans.

Semakin sering dikonsumsi, risiko penyakit jantung dan penyakit kardiovaskular lainnya semakin tinggi.