SajianSedap.com - Sawi adalah sayuran hijau yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.
Harga yang terjangkau dan mudah pengolahannya, membuat sawi banyak dihidangkan sebagai konsumsi harian berbagai resep masakan.
Biasanya sawi ditumis atau direbus untuk dijadikan lalap makan.
Namun, di balik kelezatan dan manfaatnya ternyata sawi bisa berbahaya bagi beberapa orang dengan kondisi tertentu.
Pasalnya sawi mengandung gas yang membuat bahaya dalam tubuh jika dikonsumsi.
Kira-kira kondisi kesehatan seperti apa yang sebaiknya tidak mengonsumsi sayur sawi?
Simak ulasannya berikut ini.
Makanan yang Pantang Dikonsumsi Penderita GERD
1. Makanan yang menimbulkan gas
Tidak dianjurkan bagi seseorang penderita mengkonsumsi makanan yang dapat memicu timbulnya gas.
Sebab, makanan yang mengandung gas dapat membuat asam lambung menjadi naik.
Maka, penderita GERD dan asam lambung sebaiknya jangan mengkonsumsi sawi, kol, nangka dan pisang ambon.
Untuk ukuran orang normal saja, sayuran sawi dan kol dapat membuat perut terasa penuh dan begah, jadi dapat dibayangkan mengkonsumsi sayuran ini dapat memicu asam pada lambung naik.
2. Makanan yang memiliki rasa pedas
hindari makan makanan yang asam dan pedas rawpixel/2733 fotohindari makan makanan yang asam dan pedasBeberapa orang tentunya sangat menyukai makanan yang pedas.
Tetapi jika kita mengkonsumsi makanan dengan pedas dan berlebihan dapat memicu naiknya asam lambung.
Tidak hanya itu saja, jika kita mengkonsumsi makanan pedas berlebihan akan memberikan efek buruk pada sistem pencernaan, salah satunya iritasi pada lambung hingga sakit yang melilit.
Jadi tidak heran, jika mengkonsumsi makanan pedas yang berlebihan seseorang dapat memicu diare.
Selain cabai, konsumsi merica yang berlebihan juga tidak baik karena dapat menimbulkan rasa pedas dan panas pada perut.
3. Makanan dengan rasa asam
Beberapa orang sangat menyukai rasa asam karena dianggap dapat memberikan rasa segar pada makanan. Namun makanan yang asam mengandung senyawa acid reflux, dimana senyawa ini dapat membuat kadar asam lambung menjadi naik.
Jadi tidak heran, jika makanan yang seperti ini dapat membuat penyakit asam lambung atau GERD menjadi semakin buruk.
Oleh karena itu, penderita penyakit asam lambung dilarang mengkonsumsi cuka, acar dan buah yang rasanya asam.
4. Makanan yang memiliki kandungan Alkohol
Biasanya jenis makanan ini mengalami proses fermentasi didalamnya.
Tidak mengkonsumsi makanan yang beralkohol dikarenakan dapat memicu timbulnya gas.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Makanan yang mengandung proses fermentasi yaitu tape singkong, ketan dan manisan yang terbuat dari sayur dan buah.
Bagi kita penderita asam lambung atau GERD tidak perlu khawatir, masih banyak makanan lainnya yang dapat dikonsumsi.
Jika ingin sehat, maka kita harus mengkonsumsi makanan yang sehat dan menjaga pola hidup kita setiap hari.
Cara Mengobati Asam Lambung dengan Kayu Manis
Faktanya, kayu manis sudah banyak digunakan dalam dunia pengobatan herbal.
Melansir dari buku berjudul Tumbuhan Obat dan Khasiatnya 2, kayu manis mengandung minyak asiri eugenol, safrole, sinamaldehide, tannin, flavonoid, kalsium, oksalat, dan damar.
Kandungan tersebutlah yang membuat kayu manis memiliki khasiat sebagai obat maag.
Melansir dari buku berjudul The Miracle of Herbs karya dr. Prapto Utami, Desty Ervira Puspaningtyas S.Gz, berikut bahan dan cara membuat ramuan kayu manis untuk obat maag.
Pertama siapakan bahan berupa Kayu manis sebanyak 10 gram dan air 200 ml. Kemudian rebus kayu manis sampai mendidih dan menyisahkan air sekitar 100 ml.
Terakhir saring air rebusan kayu manis lalu minum selagi hangat.
Kita bisa mengulang minum air rebusan kayu manis ini dua kali sehari.
Artikel ini telah tayang di GridHEALTH dengan judul Penderita GERD dan Asam Lambung Wajib Hindari 4 Makanan ini, yang Mengandung Alkohol Salah Satunya