Catatan untuk Para Istri! Mulai Pagi Ini Engga Usah Sajikan Kopi Lagi Buat Suami, Bukannya Bikin Melek yang Ada Malah Datangkan Efek Mengerikan Ini

By Gusthia Sasky T, Sabtu, 4 Desember 2021 | 07:40 WIB
kopi (Unsplash.com/Ilyuza Mingazova)

Efek Mengerikan Minum Kopi Di Pagi Hari

Sebelumnya diketahui juga jika kopi dinilai ampuh mengatasi masalah kegemukan, diabetes tipe 2, dan penyakit jantung.

Meski memiliki manfaat yang beragam namun kopi juga dapat menimbulkan efek samping yang kurang baik bagi kesehatan tubuh manusia.

Dikutip nakita.grid.id dari Healthline, mengonsumsi kopi dipagi hari sebelum mengisi perut menjadi salah satu faktor penyebab timbulnya efek samping dari penyakit yang ditimbulkan.

kopi

Baca Juga: Jangan Ngambek Kalau Dikasih Tahu Mertua, Wanita yang Doyan Minum Kopi Ternyata Rentan Susah Hamil, Gak Nyangka

Karena dapat merangsang produksi asam lambung yang tinggi, terutama bagi para pengidap penyakit lambung akut.

Perlu diketahui, iritasi perut yang ditimbulkan dari kandungan kafein itu dapat memperburuk gangguan usus seperti Irritable Bowel Syndrome (IBS) seperti mual, refluks asam, muntah dan penyakit pencernaan lainnya.

Di sisi lain, sebagian orang mempercayai bahwa minum kopi dipagi hari dalam keadaan perut kosong dapat meningkatkan hormon stres atau hormon kortisol.

Pasalnya, kortisol berperan untuk menyediakan energi pada gangguan glukosa dan lemak dalam metabolisme tubuh dan uniknya kopi dapat merangsang hormon kortisol secara alami pada tubuh.

Meskipun kenaikan hormon kortisol yang terjadi karena kopi tentunya relatif lebih rendah.

Tapi efek dari hormon kortisol dari kopi itu tidak semerta-merta baik bagi tubuh, karena semuanya tergantung dari pola hidup sehat dan imun setiap invidu.