4. Atasi Jerawat
Bagi kamu yang sering menghadapi masalah jerawat pada wajahmu, cobalah menggunakan kulit melon untuk mengatasinya.
Caranya pun cukup mudah, kamu hanya perlu menyiapkan kulit melon dan memblendernya hingga halus.
Lalu, campur dengan dua sendok teh madu.
Setelah itu, aplikasikan pada wajah secara merata.
Untuk hasil yang maksimal, gunakan masker kulit melon itu 2 hingga 3 kali dalam seminggu.
5. Obat untuk Cacingan
Tak hanya berkhasiat untuk kecantikan kulit saja, kulit melon ternyata juga baik untuk kesehatan tubuh.
Kulit melon disebut ampuh mengatasi penyakit cacingan.