SajianSedap.com - Anda semua tentu setuju kalau telur sudah menjadi bahan makanan andalan untuk keluarga di rumah.
Ya, memang banyak anggota keluarga yang suka dengan telur.
Apalagi telur juga mudah sekali untuk diolah.
Walau hanya direbus, telur sudah bisa dimakan dan terasa nikmat.
Nah, biasanya kalau mau merebus telur kita pasti hanya menggunakan air saja bukan?
Baca Juga: Resep Dadar Mi Telur Bumbu Kari, Menu Sarapan Anak Praktis Dan Pasti Enak
Namun, kini Anda bisa coba tambahkan bahan dapur ini saat merebus telur.
Dijamin bakal kaget saat lihat telur rebus mulus tanpa gompal saat dikupas.
Tambahkan Bahan Dapur Ini Saat Rebus Telur
Bagaimana caranya agar putih telur rebus tidak menempel pada cangkangnya?
Sebenarnya banyak cara yang bisa kita lakukan untuk mengatasi masalah tersebut.
Dilansir dari Reader’s Digest online, Senin (13/8) cara paling mudah yang bisa dilakukan adalah dengan menambahkan garam pada air yang digunakan untuk merebus telur.
Baca Juga: Tidak Salah Pilih Menghadirkan Resep Ekado Tahu Telur Puyuh Untuk Camilan Di Akhir Pekan
Dengan menambahkan garam pada air yang digunakan untuk merebus telur, cangkang telur akan terkelupas sempurna.
Tampilan telur rebus pun bisa lebih mulus tanpa bopeng.
Caranya pun cukup mudah.
Pertama, siapkan air yang akan digunakan untuk merebus telur.
Pastikan air yang disiapkan sanggup menutupi telur kira-kira satu inci.
Lalu, tambahkan satu sendok teh garam pada air tersebut.
Setelah air yang akan digunakan untuk merebus siap, masukkan telur dan rebuslah pada suhu yang sedang.
Jika sudah matang, maka diamkan beberapa menit (10 sampai 12 menit).
Tiriskan dan kupaslah telur mulai dari ujung yang lebih lebar.
Dengan cara ini, semoga telur rebus Anda bisa jadi lebih mulus dan kandungan proteinnya tetap terjaga, ya!
3 Kesalahan Memasak Telur
Kesalahan dalam membuat telur ini pastinya dengan tak sengaja sering kita lakukan.
Jika sering dilakukan, kesalahan dalam memasak telur ini akan membuat tekstur telur tidak pas.
Telur memang memiliki kandungan gizi yang mengagumkan dan bagi sebagian orang tidak masalah mengonsumsi telur setiap hari.
Namun, beberapa orang dengan kantong empedu yang diangkat dan orang dengan gangguan fungsi ginjal sebaiknya berhati-hati dalam mengonsumsinya.
Melansir dari laman Reader's Digest dan Kompas, berikut 3 kesalahan dalam memasak telur yang sering dilakukan.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
1. Memasak telur orak-arik terburu-buru
Telur orak-arik sepertinya merupakan hidangan yang mudah dibuat saat Anda sedang diburu waktu.
Itulah masalahnya, saat Anda memasaknya dengan cepat di atas api besar, maka telur akan menjadi keras, bahkan gosong.
Telur orak-arik seharusnya dimasak dengan api kecil agar tekstur yang dihasilkan bisa pas.
Baca Juga: Resep Nasi Rames Udang Telur Puyuh, Hidangan Dengan Lauk Lengkap Untuk Ide Makan Siang
2. Tidak menggunakan cukup minyak saat menggoreng telur
Menggunakan wajan anti lengket adalah langkah pertama untuk menggoreng telur.
Tetapi, Anda juga perlu menambahkan minyak yang cukup saat menggorengnya.
Mentega, minyak zaitun dan minyak kelapa dapat digunakan untuk menggoreng telur.
3. Kesalahan dalam lama waktu memasak telur rebus
Memasak telur terlalu lama akan membuat tekstur telur terlalu matang.
Sebaliknya, jika memasak dalam waktu cepat, tekstur telur terlalu lembek bahkan kuning telurnya tidak matang.
Untuk telur rebus dengan tekstur yang pas, rebus selama 9 menit.
Sedangkan untuk telur setengah matang, masak selama 6 menit.
Setelah selesai masak, langsung rendam dengan air dingin.
Nah, itulah beberapa kesalahan dalam memasak telur dan cara atasinya.
Cukup mudah bukan?
Artikel ini telah tayang di Gridpop.id dengan judul, Bukan Sulap Bukan Sihir, Cukup Tambahkan Sesendok Garam Saat Rebus Telur dan Lihat Apa yang Terjadi 10 Menit Kemudian, Dijamin Appetizing!