1. Sembelit
Penyebab sering kencing bisa dipengaruhi kondisi susah buang air besar atau sembelit.
Melansir Web MD, sembelit membuat usus penuh dan mendorong kandung kemih turun, sehingga penderitanya jadi sering kencing.
Dalam jangka panjang, sembelit juga dapat melemahkan otot-otot dasar panggul yang mengontrol usus dan kandung kemih.
2. Infeksi Saluran Kencing
Alasan kenapas sering kencing yang cukup umum adalah infeksi saluran kencing.
Infeksi bakteri dapat menyerang ginjal, kandung kemih, atau saluran kencing.
Setelah terinfeksi, kandung kemih dapat membengkak dan susah menahan banyak air seni.
Tak hanya susah kencing, gejala infeksi saluran kencing lainnya yakni urine berwarna keruh, berdarah, dan mengeluarkan berbau tak sedap.
Selain gejala di atas, penderita infeksi saluran kencing juga bisa mengalami demam, kedinginan, mual, dan nyeri di perut samping atau bagian bawah.
3. Prostat
Pria memiliki kelenjar seukuran kacang kenari bernama prostat.
Kelenjar ini dapat membesar atau bengkak setelah usia 25 tahun.
Prostat yang membesar membuat aliran kencing terasa lemah dan tidak merata.
Sehingga, penderita prostat kerap merasakan sering kencing dan susah menahan kencing.\