Biar Rasanya Semakin Lengkap, Yuk Buat Saus Ini untuk Cocolan BBQ Tahun Baru, Dijamin Anti Ribet

By Gusthia Sasky T, Rabu, 22 Desember 2021 | 16:25 WIB
Buat saus cocolan ini untuk BBQ (pexels)

SajianSedap.com -  Kalau mau tahun baru biasanya kita sudah menentukan acara apa yang bakal dilaksanakan bukan?

Nah, Anda semua tentu bakal kompak menjawab acara BBQ an.

Ya, BBQ an nampaknya memang sudah menjadi acara wajib yang dilakukan tiap akhir tahun.

Mulai dari ikan, ayam, hingga daging sapi bakal kita olah untuk BBQ an.

Baca Juga: Biar Rasanya Jadi Nikmat, Perhatikan Hal Ini Dulu Kalau Mau Mengolah Daging Sapi untuk BBQ

Nah, kalau akhir tahun ini mau BBQ an bersama keluarga, Anda bisa coba buat saus ini loh.

Dijamin kalau Anda buat saus ini untuk cocolan BBQ, rasanya jadi makin lengkap.

Buat Saus Ini untuk Cocolan BBQ

BBQ memang gak bakal terasa lengkap kalau gak ada saus cocolannya ya?

Nah, maka itu Anda wajib banget tahu saus cocolan yang cocok untuk BBQ dari chef M. Feisal Rachman nih.

Kali ini chef Rachman membagikan rekomendasi saus yang cocok untuk olahan BBQ Anda.

Chef M. Feisal Rachman

Baca Juga: Ternyata Cuma Lakukan Cara Mudah Ini Bisa Bikin Tusukan Sate Jadi Gak Gampang Terbakar Saat BBQ

Kalau untuk ikan, Rachman merekomendasikan sambal nusantara untuk cocolannya.

"Yang saya rekomendasikan kalau ikan, sambal dabu-dabu, sambal matah atau yang sederhana sambal kecap. Itu udah universal, udah kemana-mana untuk cocolannya" ucapnya kepada tim SajianSedap (10/12/2021).

Nah, untuk daging sapi, Rachman merekomendasikan BBQ sauce.

Gak perlu lagi beli BBQ sauce instan, karena kita bisa loh bikin sendiri di rumah.

Bahannya pun juga gampang dicari.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.

"BBQ sauce yang sederhana itu siapin aja orange juice, pakai pineapple juice, saos tomat botolan, pake black pepper yang whole, kalau mau dikasih bawang putih sama peterseli itu sudah sangat enak pokoknya" lanjutnya.

Bahkan Rachman pun sampai menyebut jika Anda tak perlu pakai barang import untuk bikin BBQ sauce, karena menggunakan bahan lokal pun sudah cukup.

"Engga usah pakai bahan yang impor segala macam, yang sederhana aja" tambahnya.

Nah jika Anda suka dengan saus sambal pun tidak masalah.

Baca Juga: Sudah Mau Akhir Tahun, Ini Dia hal yang Harus Disiapkan Kalau Ingin Bikin Acara BBQ Di Rumah

Karena hal tersebut bergantung dengan selera masing-masing.

"Saos-saos yang lain chili sauce ataupun yang lainnya ngikuti aja lah ya" tutur Rachman.