Aduh Harga Minyak Lagi Mahal Banget! Mulai Sekarang Ibu-ibu Wajib Gunakan Cara Menghemat Minyak Goreng Ini, Dijamin Bakal Irit Sampai Berbulan-bulan

By Laksmi Pradipta Amaranggana, Kamis, 23 Desember 2021 | 06:25 WIB
Cara menghemat minyak goreng bisa dilakukan di rumah, Anda cukup mengikuti tips berikut ini (Kolase Sajian Sedap)

SajianSedap.com – Harga minyak goreng sedang mahal dan Anda harus memikirkan cara menghemat minyak goreng.

Sebenarnya banyak cara menghemat minyak goreng yang bisa dilakukan.

Namun kali ini, Sajian Sedap khusus akan memberikan cara menghemat minyak goreng untuk Sase Lovers.

Cara menghemat minyak goreng juga tidak sulit.

Baca Juga: STOP Kalau Masih Sayang Keluarga, Jangan Lagi Letakkan Minyak Goreng Di Tempat ini, Nyawa Seisi Rumah Jadi Taruhannya

Anda bisa mengikuti tips cara menghemat minyak goreng berikut ini.

Sudah siap untuk dapat tips cara menghemat minyak goreng?

Yuk simak artikel ini.

Dijamin nggak akan menyesal setelah membacanya.

Gunakan Wajan Antilengket

Salah satu cuplikan Youtube Sajian Sedap tentang cara menghemat minyak goreng dengan menggunakan wajan antilengket

Anda pasti punya jenis wajan ini di rumah.

Wajan antilengket memang sering digunakan oleh ibu-ibu untuk memasak.

Jika Anda ingin memasak sesuatu yang membutuhkan minyak cukup banyak seperti telur dadar, Anda bisa menggunakan wajan antilengket.

Dilansir dari Youtube Sajian Sedap, wajan jenis ini efektif dalam memasak makanan dengan panas yang merata.

Baca Juga: Awalnya Tak Sengaja Masukkan Minyak Goreng ke Kulkas, Ibu Ini Malah Dibuat Melongo dengan Hasilnya yang Menakjubkan, Gak Nyangka!

Selain itu, wajan antilengket juga dapat menghemat minyak.

Alat ini juga akan menghindarkan makanan yang menempel di wajan.

Pastinya jika makanan tidak menempel tak akan membutuhkan banyak minyak.

Hal ini tentunya akan menghemat minyak goreng di rumah.

Yuk mulai sekarang sering-sering pakai wajan ini.

Dijamin minyak goreng bakal awet deh!

Menggunakan Metode Pan Fry

Anda pernah mendengar istilah ini?

Metode pan fry adalah cara menggoreng yang menggunakan minyak sebanyak setengah dari wadah atau hanya menutupi permukaan penggorengan.

Biasanya ketika menggoreng kita akan menggunakan metode deep fry.

Cara ini biasanya menggunakan minyak dalam jumlah yang sangat banyak agar makanan terendam sempurna dalam minyak.

Baca Juga: Tak Perlu Beli yang Mahal, Wajan Biasa di Dapur Bisa Disulap Jadi Anti Lengket Cuma Pakai Minyak Goreng Bekas, Emak-emak Harus Nyoba

Metode ini tentu boros minyak.

Karena itu, coba ganti dengan metode pan fry.

Memang kekurangan metode ini Anda harus membolak balik makanan agar matang merata.

Namun dengan cara ini, dijamin minyak goreng akan lebih hemat.

Selain itu, hasilnya tidak akan terlalu berminyak.

Artikel berlanjut setelah video berikut.

Menggunakan Cooking Spray

Jika Anda ingin lebih hemat lagi, Anda bisa menggunakan bahan yang satu ini.

Yap, Anda bisa menggunakan cooking spray.

Bahan ini biasa dijumpai di supermarket.

Cooking spray biasanya berisi minyak zaitun.

Baca Juga: Untung Dikasih Tahu Mertua! Cuma Lakukan 3 Cara Mudah Ini Ternyata Bisa Bikin Minyak Goreng Tetap Jernih, Dapat Dipakai Lagi dan Jadi Irit Uang Belanja

Tentunya cooking spray akan lebih sehat daripada minyak goreng.

Selain itu, Anda juga bisa menghemat minyak goreng.

Cara pakainya juga sangat mudah.

Cukup semprotkan cooking spray secukupnya dan Anda bisa menggoreng.

Simple banget kan?

Artikel ini pernah tayang di Youtube Sajian Sedap dengan judul Cara Memasak Irit Minyak Goreng, Semua Wajib Tahu!

Baca Juga: Rugi Besar Kalau Tidak Coba! Masukkan Gumpalan Nasi ke Dalam Minyak Goreng Kotor, Hasil Menakjubkan Akan Terjadi Setelahnya, Bikin Shock