Pantesan Tiap Lewat Depan Penjual Gorengan Baunya Harum Banget, Ternyata Rahasianya Tinggal Masukkan 1 Bahan Dapur Ini ke Minyak Panas, Emak-emak Pasti Senang Kalau Tahu!

By Laksmi Pradipta Amaranggana, Rabu, 29 Desember 2021 | 10:10 WIB
Ilustrasi gorengan harum yang bisa didapatkan kalau Anda memasukkan 1 bahan dapur ini di minyak panas (Sajian Sedap)

SajianSedap.com – Anda pernah lewat depan penjual gorengan?

Pasti Anda akan mencium aroma yang harum.

Hal ini ternyata bukan berasal dari wangi gorengan lho.

Ada trik khusus yang dipakai pedagang agar gorengan wangi.

Baca Juga: Jadi Kunci Sukses Tukang Gorengan, Begini Cara Goreng Pisang Tetap Renyah Walau Sudah Dingin, Kuncinya Ada Di 2 Bahan Dapur Ini

Salah satunya celupkan bumbu dapur ini saat menggoreng gorengan.

Pantas saja baunya harum banget.

Mau tahu tipsnya?

Ikuti terus artikel ini yuk Sase Lovers.

1. Menggoreng Bawang Putih jika Gorengan Asin

Cuplikan Youtube Sajian Sedap tentang tips agar membuat gorengan harum

Dalam gorengan, biasanya gorengan akan memiliki 2 rasa.

Ada gorengan dengan rasa asin dan gorengan dengan rasa manis.

Gorengan dengan rasa asin juga bisa mengeluarkan bau yang harum lho.

Dilansir dari Sajian Sedap, Anda harus menggoreng bawang putih terlebih dahulu.

Anda bisa mememarkan bawang putih terlebih dahulu.

Baca Juga: Yang Doyan Gorengan Pasti Tidak Sadar, Satu Trik ini yang Bikin Pedagang Bisa Membuat Tahu Goreng yang Renyah dan Lembut Di Dalam

Setelah itu, masukkan bawang putih ke wajan minyak yang sudah panas.

Goreng bawang putih hingga matang.

Jika sudah matang, Anda bisa menggunakannya untuk menggoreng gorengan asin lainnya.

Anda bisa menerapkan ini untuk berbagai macam gorengan asin seperti mendoan, tahu, atau bakwan.

Dijamin gorengan bakal lebih harum.

Artikel berlanjut setelah video berikut.

2. Masukkan Daun Pandan jika Gorengan Manis

Cuplikan Youtube Sajian Sedap tentang tips agar membuat gorengan harum

Nah untuk gorengan manis seperti pisang goreng, caranya beda lagi nih.

Kali ini bukan dengan bawang putih, tetapi dengan daun pandan.

Daun pandan akan membuat minyak goreng jauh lebih harum.

Ikat daun pandan kemudian masukkan di minyak yang sudah panas.

Diamkan daun pandan hingga keluar baunya.

Baca Juga: STOP Kalau Masih Sayang Nyawa, Jangan Makan Nasi Putih Kalau Masih Ditambah 3 Lauk ini, Efeknya Tidak Main-main

Jika bau pandannya sudah keluar, Anda bisa mengangkatnya.

Selanjutnya, Anda bisa menggorengnya gorengan seperti biasa.

Bagaimana, mudah bukan?

Selain enak, gorengan yang harum juga akan menggugah selera.

Selamat mencoba Sase Lovers.

Artikel ini disadur dari Youtube Sajian Sedap dengan judul Cara Membuat Gorengan Lebih Harum, Harus Pakai Ini!

Baca Juga: Dikasih Tahu Mertua Baik Hati, Kalau Masak Gorengan Langsung Taruh di Wadah dengan Bahan Ini, Makan 10 pun Gak Bakal Sakit Tenggorokan