Ya Ampun Semuanya Hampir Kena Tipu! Bukan Ciri Ayam Tiren, Bercak Darah di Daging Ayam Ternyata Karena Kesalahan ini, Gak Bahaya Kok!

By Ulfa, Rabu, 29 Desember 2021 | 08:40 WIB
Bercak darah pada ayam bukan karena daging tiren, tapi karena kesalah ini ()

Bertahun-tahun salah sangka, bercak darah yang terdapat pada daging ayam belum tentu jadi tanda daging ayam tersebut merupakan daging tiren, nih.

Ternyata bercak darah pada daging ayam tersebut tak selalu berbahaya, loh.

Oleh sebab itu, kita harus tahu faktanya terlebih dahulu.

Penyebab Bercak Darah pada Daging Ayam

Penyebab daging ayam mengeluarkan bercak darah

Mengutip dari Healthy Food Advice, memang sulit membedakan bagaimana ciri daging segar atau daging tiren.

Tapi, inilah arti dari bercak darah yang terdapat pada daging ayam tapi bukan merupakan ciri-ciri daging ayam tiren.

Baca Juga: Iseng Intip Penjual Warteg Langganan, Ternyata Begini Cara Masak Hati Ampela Ayam Agar Empuk dan Tidak Bau Amis, Emak-emak Wajib Nyoba!

1. Mengalami “freezer burn”

Penyebab bercak darah pada daging ayam bisa jadi karena daging ayam mengalami freezer burn.

Freezer burn merupakan suatu kondisi yaitu daging ayam beku yang lebam karena daging ayam kemasukan udara selama proses pembekuan di dalam freezer.