4. Sakit lenganAnda mungkin tidak mengaitkan nyeri lengan dengan penyakit jantung, tetapi itu bisa menjadi tanda serangan jantung.Jika rasa sakit turun ke lengan, terutama lengan kiri, atau ke leher yang membuatnya lebih mungkin berhubungan dengan jantung daripada gangguan pencernaan. Jika tidak hilang, atau jika kita tahu memiliki penyakit jantung baiknya segera periksakan jika mengalami ciri-ciri ini," ungkap Profesor Newby.5. Rahang atau punggung sakitProfesor Newby juga mengatakan, ”Dengan serangan jantung, bahkan bisa terjadi rasa sakit yang terasa di rahang, atau punggung. Sekali lagi, segera periksakan.”6. Sensasi tersedak"Kata 'angina' sebenarnya berarti 'tersedak', dan terkadang rasa sesak atau sakit bisa naik ke tenggorokan. Orang cenderung menggambarkan sensasi 'membatasi' atau 'tersedak'." jelas Profesor Newby.
Jika perasaan itu berlanjut, dan Anda sebelumnya belum pernah didiagnosis dengan masalah jantung, baiknya segera periksakan.7. Kelelahan ekstremMerasa lelah sepanjang waktu bisa menjadi gejala gagal jantung, serta kondisi lainnya.Profesor Newby berkata, ”Banyak pasien saya mengatakan kepada saya bahwa mereka lelah, apakah mereka menderita gagal jantung atau tidak, apakah mereka menderita angina atau tidak! Ini yang sulit, karena sangat tidak spesifik.”Jika Anda lelah dan telah bekerja berjam-jam atau begadang, itu mungkin bukan jantung.Tetapi jika kita mulai mengalami kelelahan yang ekstrem dan gaya hidup tidak berubah, ada baiknya untuk berbicara dengan dokter.