Cara Membuat Biji Mangga Bubuk
Cara mengolah biji mangga hingga menjadi bubuk ini sangat mudah, lo.
Biji mangga dicuci agar lapisan getahnya hilang, setelah itu dipotong-potong dan direbus selama 10-15 menit.
Setelah direbus, jemur biji mangga selama 3-4 hari hingga dirasa kering.
Biji mangga yang telah kering kemudian diblender sampai halus.
Jika masih terasa lembab, jemur kembali bubuk biji mangga hingga benar-benar kering.
Baca Juga: Resep Es Buah Naga Mangga, Minuman Dingin Untuk Mneghilangkan Dahaga Dalam Seketika
Bubuk biji mangga yang sudah benar-benar kering bisa langsung digunakan sebagai masker rambut.
Jadi, setelah dikonsumsi, ada baiknya biji mangga jangan langsung Anda buang.
Semoga informasi ini bermanfaat!