SajianSedap.com - Pernahkah Anda membersihkan tempat tidur?
Sama seperti seprai, sarung bantal dan guling, tempat tidur juga harus rutin dibersihkan, nih.
Pasalnya kasur tidur merupakan tempat yang pastinya sering kita gunakan setiap hari.
Apalagi saat masa pandemi belakangan ini, mengabiskan waktu di kasur menjadi kegiatan setiap saat.
Maka dari itu, kebesihan tempat tidur mesti kita jaga, nih!
Karena lama kelamaan kasur akan kotor dan meninggalkan bau yang tak sedap hingga buat tidur tak nyaman
Namun, kebanyakan orang malas membersihkan kasur karena ukurannya yang besar dan tak tahu cara membersihkannya.
Tapi tenang, ada cara membersihkan tempat tidur yang mudah cuma dengan manfaat baking soda kok!
Bagaimana caranya?
Kita ketahui bahwa manfaat baking soda biasanya digunakan untuk pengembang saat kita membuat kue.
Tak hanya itu, sekarang juga baking soda pun banyak dimanfaatkan wanita untuk jadi bahan kecantikan.