Resep Kerang Hijau Masak Serai, Hidangan Aneka Seafood yang Menarik Untuk Menu Makan Malam

By Dwi, Kamis, 20 Januari 2022 | 16:00 WIB
Resep Kerang Hijau Masak, Menu Nikmat yang Bisa Kita Buat Dengan Mudah (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Kerang Hijau Masak Serai, kreasi hidangan dari seafood yang bikin ketagihan.

Aroma serai yang menggoda dari Resep Kerang Hijau Masak Serai ini, membuatnya jadi lebih menarik untuk kita santap.

Jadi tak perlu pikir panjang lagi, langsung saja contek Resep Kerang Hijau Masak Serai untuk dihadirkan sebagai menu utama makan malam.

Baca Juga: Pedagang Seafood Bongkar Rahasia! Cuma Pakai Air Garam untuk Rendam Kerang Hijau, Siap-siap Kaget Saat Lihat Hal Fantastis Ini Terjadi

Waktu: 30 Menit

Sajian: 4 Porsi

Bahan:1.000 gram kerang hijau bercangkang2 lembar daun salam2 cm jahe, memarkan4 batang serai, iris5 buah bawang merah, cincang halus3 siung bawang putih, cincang3 buah cabai merah, cincang halus2 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya1 sendok makan kecap asin1 sendok makan kecap manis1 sendok teh garam1/4 sendok teh merica bubuk1/2 sendok teh gula pasir200 ml air2 sendok makan minyak goreng, untuk menumis

Cara Membuat Kerang Hijau Masak Serai:

1. Rebus kerang dengan jahe dan daun salam sampai matang.

2. Panaskan minyak. Tumis bawang merah, bawang putih, serai, dan daun jeruk sampai harum.

3. Masukkan cabai merah. Aduk sampai layu.

4. Tambahkan kerang, kecap asin, kecap manis, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata.