Cara lain untuk menghilangkan pahit bunga pepaya adalah menggunakan tanah lempung.
Rebus air yang sudah dicampur tanah lempung, jika sudah matang cuci lagi bunga pepaya agar bersih.
Peras kering dan masak bunga pepaya dengan aneka bumbu.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Manfaat Bunga Pepaya untuk Kesehatan
Kalau tadi kita sudah mencoba mengolah bunga pepaya, sekarang kita harus tahu manfaat dari bunga yang satu ini.
1. Menjaga kesehatan jantung
Kandungan beta karoten yang terdapat pada bunga pepaya dianggap bermanfaat bagi kesehatan jantung.
Beberapa penelitian menunjukkan bahwa konsumsi sayuran yang kaya akan kandungan vitamin, mineral, dan beta karoten.
Seperti bunga pepaya, dapat menurunkan risiko terserang penyakit jantung dan jenis kanker tertentu.