WADUH! Iseng Masak Ayam yang Telah Direndam Obat Batuk Cair Viral di TikTok, Ahli Peringatkan Bahayanya Kalau Masuk Sesuap Saja ke Mulut

By Ulfa, Sabtu, 22 Januari 2022 | 18:40 WIB
Viral di TikTok daging ayam yang dicampur obat batuk cair, apakah aman? (foodfirefriends.com)

efeknya bisa sangat buruk tergantung seberapa banyak kita menghirupnya," ujar Hartman.

Maka dari itu, kita perlu hati-hati terhadap tren memasak yang sedang berkembang di TikTok karena tidak semuanya aman untuk diikuti.

Tren Berbahaya Lainnya

Misalnya, beberapa waktu lalu muncul trik madu beku yang sangat populer, di mana orang-orang mengisi botol air dengan madu, sirup jagung, atau campuran keduanya lalu menyimpannya di freezer sebelum memakannya.

Artikel berlanjut setelah video berikut.

Baca Juga: Dikasih Tahu Tetangga yang Punya Warteg, Sebelum Digoreng, Daging Ayam Coba Direndam Air Kelapa, Jangan Kaget Rasanya Bikin Lupa Sama KFC dan McD

Women's Health pun melaporkan bahwa orang-orang yang mencoba melakukannya ada yang mengalami diare, kram, dan perut kembung.

Tren lain yang berbahaya di TikTok adalah memasak telur beku.

Para ahli kesehatan telah memperingatkan bahwa memasak telur beku dapat menyebabkan masalah serius, terutama pada anak kecil.

"Karena risiko penyakit bawaan makanan, terutama di antara populasi berisiko seperti anak-anak, maka metode memasak telur ini tidak disarankan," kata juru bicara Departemen Keamanan dan Layanan Inspeksi Pangan Pertanian AS.

"Ada risiko keamanan pangan yang terlibat seperti kontaminasi silang dan juga umumnya tidak disarankan untuk membekukan telur di dalam cangkangnya," imbuhnya.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Tren Memasak Ayam Pakai Obat Batuk di TikTok Berbahaya, Ini Alasannya"

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu Sekarang, Jangan Coba-coba Masak Daging Ayam Dari Kulkas Jika Temukan Ciri-ciri ini