Cara Masak Nasi Di Kompor, 1000 Kali Lebih Enak Daripada Pakai Rice Cooker, Pulen dan Tahan Lama

By Raka, Minggu, 23 Januari 2022 | 18:40 WIB
Cara masak nasi di kompor yang jauh lebih tahan lama dan pulen dari rice cooker (Kolase Freepik)

SajianSedap.com - Cara masak nasi di kompor memang sudah ditinggalkan di kota-kota besar.

Apalagi kehadiran rice cooker membuat masak nasi jadi lebih mudah dan cepat.

Namun, jika pulang ke kampung halaman, masih saja perbedaan nasi putih terasa sekali.

Nasi putih di kampung jauh lebih pulen dan enak.

Tidak heran jika tidak pernah melihat keberadaan rice cooker di dapur.

Ternyata ada trik masak nasi di kompor jauh lebih pulen ketimbang pakai rice cooker.

Bukan cuma itu saja, nasi dengan cara masak di kompor ini bisa tahan lama!

1. Dimasak Secara Tradisional

Memasak nasi secara tradisional pasti sudah jarang yang melakukannya.

Baca Juga: Untung Mertua Kasih Tahu! Masak Nasi dengan Beras Murah Bisa jadi Pulen dan Wangi Banget Kalau Dimasak dengan Cara ini, Rugi Kalau Gak Tahu!

Begini caranya,

1. Beras yang sudah dicuci bersih direbus di dalam air mendidih.

Perbandingan air sangat penting dalam memasak nasi.

Zaman dulu orang mengukurnya dengan ruas jari.

Air harus lebih tinggi satu ruas jari dari permukaan beras.

Sekarang ini, kita bisa mengukur takaran gelas dan air dengan sangat tepat saat memasak nasi.

Caranya mengukurnya yaitu, satu gelas beras, berarti menggunakan satu atau satu setengah gelas air.

Tapi ukuran airnya bisa berubah tergantung jenis beras dan selera.

Artikel berlanjut setelah video berikut ini.

 Baca Juga: Syukur Ikuti Saran Mertua, Iseng Cemplungkan Es Batu Saat Masak Nasi di Rice Cooker, Ibu Rumah Tangga Kaget Anaknya jadi Gak Susah Makan Lagi

Semakin banyak airnya, pasti semakin lunak nasi yang dihasilkan.

2. Setelah direbus sampai airnya meresap, beras berubah menjadi aron.

Aron adalah nasi yang setengah matang dari hasil perebusan beras.

3. Kemudian aron tinggal kita tim atau kukus.

Untuk lama pengukusan bisa mencapai 30 – 45 menit.

Semakin lama dikukus, nasi pun jadi semakin tanak dan bisa bertahan lebih lama.

2. Dimasak Dengan Cara Diliwet

Memasak nasi dengan cara diliwet jauh lebih tradisional lagi.

Beras dan air pertama-tama direbus di dalam panci lalu dibiarkan dengan api kecil sampai nasi matang.

Baca Juga: Untung Ikuti Saran Mertua, Iseng Tambahkan Tepung ini Saat Masak Nasi, Ibu Rumah Tangga Kaget Sekeluarga Makannya Lahap

Cara ini cukup praktis dan tidak banyak prosesnya, tetapi bagian bawah nasi seringkali berkerak atau gosong.

Ternyata untuk memasak nasi juga banyak caranya ya.

Dengan tips berikut, kita jadi tahu bagaimana memasak nasi saat mati lampu, deh.

Kita pun bisa menyantap nasi tanpa harus menunggu listrik menyala kembali.

Selamat mencoba di rumah, ya.