SajianSedap.com - Setiap minggunnya pasti kita sering makan telur.
Baik itu digoreng, direbus, atau menjadi tambahan dalam masakan lainnya.
Maka dari itu, telur menjadi salah satu bahan masakan yang sering distok di rumah.
Nah, bagi yang diet, telur rebus sering menjadi pilihan.
Tapi mulai sekarang merebus telur juga jangan sembarangan, lho!
Kedengarannya memang sangat mudah, tapi kita harus hati-hati.
Pasalnya merebus telur dengan cara yang salah bisa merubah kandungan protein di dalam telur, lho!
Merebus telur terlalu lama bisa menyebabkan kuning telur berubah kehijauan.
Merebus telur dengan suhu yang terlalu tinggi juga tidak disarankan, sebab suhu yang terlalu tinggi akan membuat telur jadi sangat kenyal.
Tapi selain masalah di atas, pernahkah Anda merasa kesulitan saat membuka cangkang telur rebus?
Saat membuka cangkang telur ada saja telur yang terbawa dan membuatnya jadi bopeng.