Nyesel Beli Skincare Mahal, Padahal Wajah Dijamin Bisa Awet Muda Cuma Modal Air Kelapa, Begini Caranya

By Gusthia Sasky T, Rabu, 2 Februari 2022 | 10:40 WIB
air kelapa bisa bikin awet muda (PicturePartners)

Selain sebagai cleanser, kita juga bisa menggunakan air kelapa sebagai facemist juga loh.

Caranya, Anda cukup memasukkan air kelapa murni ke dalam botol spray kosong yang sudah dibersihkan.

Kemudian semprotkan ke area wajah Anda saat dibutuhkan.

Baca Juga: Awalnya Cuma Iseng Minum Air Kelapa Selama 6 Hari, Gak Disangka Seorang Wanita Malah Rasakan Khasiat Luar Biasa Ini, Mending Ikut Coba Juga

3. Sebagai Pelembap

Air kelapa juga bisa Anda jadikan sebagai moisturizer ketika Anda membutuhkan pelembap tambahan dalam rutinitas kecantikan sehari-hari.

Tak kalah mudah dengan cara-cara sebelumnya, Anda hanya perlu mencampurkan tiga hingga lima tetes air kelapa ke pelembap yang akan Anda gunakan.

Hal ini bertunjuan untuk menghidrasi kulit serta membuatnya lebih lembap, terutama ketika cuaca sedang terasa sangat kering.

Bagaimana? Tertarik untuk mencoba air kelapa dalam rutinitas kecantikanmu sehari-hari?

Minum Air Kelapa Selama 6 Hari

Penelitian menunjukkan kelapa merupakan salah satu bahan alami yang memberikan manfaat positif bagi kesehatan.

Hal ini disebabkan air kelapa memiliki jumlah kalori yang rendah namun tinggi akan potasium.