SajianSedap.com - Resep Mi Goreng Ala Singapura yang praktis ini punya rasa khas yang pasti disuka keluarga.
Makanya pas banget menghadirkan Resep Mi Goreng Ala Singapura yang enak dan mudah dibuat ini sebagai menu sarapan hari ini.
Kalau sudah sarapan dengan Resep Mi Goreng Ala Singapura enak ini, pastinya tak bakal cukup satu porsi saja.
Baca Juga: Resep Mi Goreng Bumbu Terasi, Menu Sarapan Praktis Dengan Aroma yang Begitu Lezat
Waktu: 30 Menit
Sajian: 5 Porsi
Bahan:300 gram mi telur pangsit basah seduh, sisihkan3 siung bawang putih cincang halus2 buah cabai merah keriting cincang kasar1 cm jahe parut100 gram daging giling100 gram udang kupas2 butir telur kocok lepas1/2 buah paprika merah iris tipis100 gram kacang polong4 buah bakso ikan iris1 1/2 sendok makan bumbu kari siap pakai (pasta, mis: indofood)1/2 sendok teh garam1/4 sendok teh merica bubuk1 sendok teh cabai bubuk50 ml santan kental instan1 sendok makan daun ketumbar cincang halus2 sendok makan minyak untuk menumis1 sendok teh wijen sangrai untuk taburan
Cara Membuat Mi Goreng Ala Singapura:
1. Tumis bawang putih, cabai merah keriting, dan jahe sampai harum. Masukkan daging giling dan udang. Aduk sampai berubah warna.
2. Sisihkan di pinggir wajan. Tambahkan telur. Aduk sampai berbutir.
3. Masukkan paprika merah, kacang polong, dan bakso ikan. Aduk rata. Tambahkan bumbu kari, garam, merica bubuk, dan cabai bubuk. Aduk rata. Tuang santan. Masak sampai meresap.
4. Masukkan mi dan daun ketumbar. Masak sampai matang.
5. Sajikan dengan taburan wijen sangrai.
Baca Juga: Resep Mi Goreng Ayam Jamur Enak, Menu Sarapan Anti Mainstream yang Patut Dicoba!
Baca Juga: Resep Mi Goreng Taoge Hadir Dengan Cita Rasa Ringan Untuk Disantap Di Pagi Hari
Baca Juga: Bikin Menu Sarapan Sehat Untuk Si Kecil Dengan Resep Mi Goreng Bayam yang Enak Dan Mudah Dibuat
Baca Juga: Resep Mi Goreng Bakso Ngohiong, Salah Satu Aneka Mi Goreng Nikmat yang Tepat Untuk Menu Sarapan